Note

Laba Telkom Menyusut Jadi Rp 6,05 Triliun di Kuartal I 2024

· Views 7
Laba Telkom Menyusut Jadi Rp 6,05 Triliun di Kuartal I 2024
Menara Telkom/Foto: Telkom
Jakarta

PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) membukukan laba bersih Rp 6,053 triliun pada kuartal I 2024. Laba tersebut lebih rendah dibanding periode yang sama tahun sebelumnya Rp 6,424 triliun.

Dikutip dari keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4/2024), Telkom mencatatkan pendapatan sebesar Rp 37,429 triliun pada kuartal I 2024.

Jika dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, pendapatan perusahaan lebih tinggi. Pada kuartal I 2023, pendapatan perusahaan tercatat Rp 36,090 triliun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun demikian, beban operasi, pemeliharaan dan jasa telekomunikasi meningkat dari Rp 9,174 triliun pada kuartal I 2023 menjadi Rp 9,625 triliun pada kuartal I 2024.

Beban penyusutan dan amortisasi menjadi Rp 8,085 triliun dari sebelumnya Rp 7,881 triliun. Beban karyawan juga naik menjadi Rp 4,128 triliun, dari sebelumnya Rp 3,739 triliun. Lalu, beban interkoneksi naik menjadi Rp 1,937 triliun dari sebelumnya Rp 1,578 triliun.

ADVERTISEMENT

Telkom mencatatkan peningkatan total aset pada kuartal I 2024. Total aset Telkom kuartal I 2024 tercatat Rp 288,036 triliun, dari kuartal I tahun sebelumnya Rp 287,024 triliun.

Jumlah liabilitas mengalami penurunan dari kuartal I 2023 sebanyak Rp 130,480 triliun menjadi Rp 123,623 triliun pada kuartal I 2024.

(acd/fdl)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.