Note

Elon Musk Minta Maaf Gegara Tesla Beri Pesangon Kecil ke Korban PHK

· Views 18
Elon Musk Minta Maaf Gegara Tesla Beri Pesangon Kecil ke Korban PHK
Elon Musk/Foto: REUTERS/Gonzalo Fuentes/ File Photo Acquire Licensing Rights
Jakarta

CEO Tesla, Elon Musk menyampaikan permintaan maaf usai menyadari pembayaran pesangon terlalu rendah. Hal ini disampaikannya melalui email yang dikirimkannya ke karyawan yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK).

"Saat kami melakukan penataan kembali di Tesla, saya menyadari bahwa beberapa pesangon yang diberikan terlalu rendah. Saya minta maaf atas kesalahan ini," tulis Musk dalam email singkatnya, dikutip dari CNBC, Kamis (18/4/2024).

Dalam pemberitahuan email itu, Musk pun menegaskan pihaknya akan segera mengatasi persoalan tersebut. Saat diminta konfirmasi lebih lanjut, pihak Tesla tidak segera memberi respons.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, perusahaan kendaraan listrik tersebut akan memangkas lebih dari 10% tenaga kerja di seluruh dunia yang berjumlah sekitar 140.000 karyawan pada akhir 2023. Namun, tidak ada informasi lebih lanjut mengenai besaran pasti karyawan yang terkena PHK.

Dalam memo perusahaan yang dikirimkan pada hari Senin (15/4), Musk mengatakan PHK tersebut dapat membantu perusahaan yang tengah menyiapkan pertumbuhan berikutnya.

ADVERTISEMENT

Pihaknya telah melakukan peninjauan secara menyeluruh. Alhasil, pihaknya mengambil keputusan untuk mengurangi karyawan lebih dari 10%.

"Sebagai bagian dari upaya ini, kami telah melakukan peninjauan menyeluruh terhadap organisasi tersebut dan membuat keputusan sulit untuk mengurangi jumlah karyawan kami lebih dari 10% secara global," kata Musk dalam memo tersebut.

(ara/ara)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.