Note

Rapat di Bandung, Menhub Budi Berikan Peringatan Resiko Pemudik di Tol Arah Jabar

· Views 52

Pasardana.id - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menggelar rapat kesiapan Angkutan Lebaran 2024 di wilayah Jawa Barat di Gedung Pakuan, Rumah Dinas Gubernur Jawa Barat, Bandung, pada Minggu (31/3).

Dalam rapat tersebut, Menhub Budi memberikan peringatan baru dalam periode Mudik Lebaran 2024. Terkait hal tersebut, dia menyampaikan terkait risiko yang menjadi perhatian pemudik menuju Jawa Barat, antara lain, perjalanan di tol Cipali dan Cisumdawu serta potensi adanya kendaraan over Dimensionion Over Load (ODOL).

"Pemudik yang parkir di bahu jalan itu akan menjadi masalah. Saya mengapresiasi rencana pendekatan persuasif dari kepolisian untuk menugaskan polwan guna menertibkan para pemudik di tol," ujarnya.

Menhub juga memberikan apresiasi terhadap kolaborasi yang terjalin baik antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, TNI/Polri, serta berbagai pihak dalam pengamanan dan persiapan Angkutan Lebaran 2024.

"Saya senang sekali dengan kekompakan ini. Kapolda Jabar, Kakorlantas, dan Pangdam sudah menyampaikan semua strategi pengamanan dengan detail sehingga tinggal nanti dilaksanakan," tutur Menhub.

Untuk diketahui, berdasarkan data dari Kepolisian Daerah Jawa Barat, prediksi jumlah kendaraan keluar Jawa Barat pada periode lebaran 2024 melalui gerbang tol sebanyak 1,86 juta kendaraan. Angka tersebut naik 5,94% dibandingkan periode lebaran 2023 dan meningkat 54,13 dibandingkan hari normal.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.