Note

MITI Cetak Lonjakan Laba 212 Persen di Tahun 2023

· Views 58

Pasardana.id- PT Mitra Investindo Tbk(IDX:MITI) membukukan laba bersih Rp47,89 miliar pada tahun 2023, atau melonjak 212% menjadi dari tahun sebelumnya sebesar Rp15,35 miliar. Peningkatan laba bersih ini berdampak positif pada EPS dari Rp5,46 pada tahun 2022 menjadi Rp10,88 pada tahun 2023 atau meningkat sebesar 99,27 persen.

Sekretaris Perusahaan MITI, Sugeng Wahono menyampaikan, perseroan mencatat kinerja positif yang tercermin dari pendapatan bersih sebesar Rp306,99 miliar atau naik sebesar 152 persen dari Rp121,89 miliar ada tahun 2022.

“Seiring dengan meningkatnya Pendapatan, EBITDA Perseroan mengalami peningkatan sebesar 282,63 persen tahun 2023, dari semula Rp16.82 miliar menjadi Rp64,37 miliar,” tulis dia dalam keterangan resmi, Kamis(28/3/2024).

Seiring dengan itu, jelas dia,  total aset perseroan mengalami kenaikan tipis 4,18 persen menjadi Rp494,89 miliar pada tahun dibandingkan dengan tahun 2022 sebesar Rp475,03 miliar. Sedangkan pada sisi  total kewajiban pada tahun 2023 mengalami penurunan sebesar 27,08 persen atau menjadi Rp59,09 miliar dibandingkan dengan pada tahun 2022 yaitu Rp 81,03 miliar.

Ia menjelaskan, peningkatan asset dan ekuitas di tahun 2023 tidak lepas dari kinerja sepanjang 2023 yang melanjutkan trend positif di 2022 lalu, sedangkan penurunan pada sisi kewajiban tidak terlepas dari standarisasi dokumen penagihan dari pemasok sehingga verifikasi dokumen dan pembayaran yang dilakukan Perseroan menjadi lebih cepat.

Ia melanjutkan, perseroan terus mencari peluang baru untuk menggenjot pertumbuhan baik secara organic ataupun unorganic pada tahun ini.

“ Untuk meningkatkan pertumbuhan secara organic Perseroan akan melakukan belanja modal sebesar 30 miliar untuk pengadaan kapal, sedangkan untuk meningkatkan pertumbuhan secara unorganic Perseroan akan mencari mitra strategis dalam mencari peluang yang ada dipasar,” ungkap dia.

 Dengan rencana itu,  dia mengharapkan kinerja Perseroan tahun 2024 dapat melanjutkan trend positif yang dimiliki sejak tahun 2021. Dengan kinerja positif yang dicatatkan perseroan sejak 2021, telah dapat membagikan dividen tunai kepada para Pemegang saham sebesar Rp1 per lembar di tahun 2022 untuk tahun buku 2021 dan Rp1,5 per lembar pada tahun 2023 untuk tahun buku 2022.

 

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.