Note

Gaji Nusantara Sehat, Lengkap dengan Persyaratannya

· Views 23
Gaji Nusantara Sehat (freepik)

JAKARTA, iNews.id - Gaji Nusantara Sehat jadi informasi yang menarik untuk dibahas kali ini. Pemerintah semakin giat meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Indonesia. 

Salah satu program yang sedang digalakkan oleh Pemerintah Indonesia adalah Nusantara Sehat (NS). Program ini sebagai upaya pemerintah untuk melakukan pemerataan distribusi tenaga kesehatan. 

Program yang telah berjalan sejak 2015 ini telah mengirimkan lebih dari 7.000 perawat ke daerah-daerah terpencil. Tentu, ini sebagai bukti kesadaran tinggi banyak pihak untuk meningkatkan kualitas kesehatan di negeri ini. 

Di sisi lain, Nusantara Sehat juga menjadi salah satu program rekrutmen tenaga kesehatan yang menawarkan gaji yang cukup menggiurkan. Selain mendapatkan gaji, peserta program Kemenkes ini juga memiliki kesempatan untuk menjadi tenaga kesehatan di fasilitas pemerintah. 

Gaji Nusantara Sehat

Melansir berbagai sumber, Kamis (21/3/2024), gaji tenaga kesehatan Nusantara Sehat di beberapa posisi tentu terdapat perbedaan. Walau begitu, nominal yang diberikan pun mampu menyaingi UMP atau Upah Minimum Penduduk di penempatan dinas. 

Rincian gaji Nusantara Sehat, yakni tenaga kesehatan dengan penugasan di Nusantara Sehat Individual berbasis tim memperoleh gaji Rp7.850.000 per bulan. Nominal ini khusus untuk dokter gigi dan dokter umum. 

Sementara itu, gaji dengan nominal Rp4.400.000 per bulan akan didapatkan oleh tenaga kesehatan yang bekerja di posisi ahli teknologi laboratorium, bidan, kesehatan lingkungan, tenaga gizi, tenaga kesehatan masyarakat, hingga tenaga kefarmasian. 

Berbagai keuntungan pun akan didapatkan, seperti mendapatkan teman baru, memperoleh SKP (Satuan Kredit Partisipasi), travelling ke berbagai tempat, dan tentunya nominal gaji yang tinggi. 

Namun, terdapat kerugian bagi tenaga kesehatan yang mendaftar program Nusantara Sehat. Di antaranya tidak ada kepastian karier, ditempatkan di daerah terpencil, dan tentunya jauh dari keluarga. 

Syarat Pendaftaran Nusantara Sehat

Nah, bagi kamu yang berminat mendaftarkan diri pada program Nusantara Sehat. Ada baiknya mengetahui syarat-syarat yang harus dipenuhi, sebagai berikut: 

  1. Warga Negara Indonesia (WNI). 
  2. Maksimal berusia 48 tahun. 
  3. Tidak sedang terikat kontrak kerja ataupun perjanjian kerja dengan perusahaan swasta maupun pemerintah. 
  4. Tidak terdaftar sebagai anggota CPNS, PNS, calon anggota TNI/POLRI. 
  5. Berstatus lajang ataupun sudah menikah. 
  6. Bebas kasus narkoba. 
  7. Berkelakuan baik dan dapat dibuktikan dengan SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian). 
  8. Memiliki STR aktif. 
  9. Telah berpartisipasi dalam program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Dapat dibuktikan dengan memiliki Kartu Indonesia Sehat (KIS). 

Demikian ulasan mengenai gaji Nusantara Sehat. Semoga bermanfaat!

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.