Note

Diklaim Terbesar se-Asia Tenggara, AEON Deltamas Dibuka Pada 22 Maret Mendatang

· Views 20

Pasardana.id - Kawasan Deltamas yang berada di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat akan memiliki mal baru bernama AEON Mal.

AEON Mall Deltmas ini diklaim menjadi yang terbesar di Asia Tenggara.

Dan rencananya akan dibuka pada momen bulan Ramadhan, tapatnya pada Jumat, 22 Maret mendatang.

Mal yang merupakan mal kelima AEON di Indonesia ini, berada di pusat Kota Deltamas, Cikarang, Kabupaten Bekasi yang terletak di bagian timur kawasan.

Letaknya kurang lebih 2 Kilometer dari Exit Tol Cikarang Pusat KM 37 jalan tol Jakarta Cikampek.

General Manager Operation AEON Mall Deltamas, Sri Prayogio mengungkapkan, mal ini memiliki lingkungan yang nyaman dan baik

"Kota Deltamas yang dimiliki bersama oleh Sinarmas Land, perusahaan real estate terbesar di Indonesia, dan Sojitz Corporation ini memiliki lingkungan yang nyaman dan baik," ujar Yogi di AEON Mall Deltamas, Kabupaten Bekasi, Jumat (8/3).

Dia menjelaskan, mal ini akan dibuka dengan total luas sewa sekitar 86.000 meter persegi sehingga menjadikannya salah satu yang terbesar di Indonesia.

Kata Yogi, ini akan menjadi mal andalan di Indonesia, menyatukan pengetahuan yang dikembangkan selama 10 tahun terakhir sejak toko pertama, AEON Mall BSD CITY, dibuka pada tahun 2015.

"Sebagai fasilitas yang berperan dalam fungsi gaya hidup kota mandiri, kami akan memberikan nilai baru dan wadah pembinaan komunitas bagi setiap orang yang tinggal dan bekerja di wilayah Cikarang dan sekitarnya," bebernya.

Ditambahkan, mal ini memiliki konsep Nature, Entertaiment, Future dan Japanese Ambience dengan memiliki 3 lantai dan dilengkapi 350 tenant. 

Selain itu, memiliki forest park, forest plaza dan area hijau dengan total luas 20,510.07 meter persegi.

"Total yang ditanamin lebih dari 7.000 pohon, dan itu 80 persen tanaman asli bukan plastik," ungkap dia.

Selain itu, sebut Yogi, AEON Mall Deltamas juga menggunakan panel surya dan sekarang sudah tahap pemasangan.

Dimana, di area AEON Mall Deltamas juga akan hadir Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

"Karena AEON Mall terapkan green energy, kami hadirkan juga SPKLU yang bisa cas delapan mobil sekaligus," pungkasnya.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.