Note

IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat, Intip Enam Saham Pilihan BNI Sekuritas

· Views 22
IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat, Intip Enam Saham Pilihan BNI Sekuritas
IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat, Intip Enam Saham Pilihan BNI Sekuritas. (Foto: MNC Media)

IDXChannel – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Kamis (15/2/2024) berpotensi menguat sepanjang perdagangan. Setelah ditutup turun 1,2% pada Selasa (13/2/2024) lalu dengan net buy asing Rp1,12 triliun.

Head of Retail Research Analyst BNI Sekuritas Fanny Suherman mengatakan dalam risetnya: “Hari ini IHSG berpotensi melanjutkan penguatan ditopang meredanya ketidakpastian dari Pemilu. Level resistance  7250-7300 dan support 7150-7200.”

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat, Intip Enam Saham Pilihan BNI Sekuritas Prediksi IHSG Hari Ini: Uji Resisten ke 7.300, Cek Saham-Saham Auto Cuan

Di sisi lain, indeks-indeks Wall Street rebound pada Rabu (14/2/2024), Dow Jones naik 0,40%, S&P 500 menguat 0,96%. Sedangkan Nasdaq Composite bertambah 1,30%. Saham Lyft melonjak 35% setelah perusahaan penyedia layanan ride-hailing ini melaporkan pendapatan 4Q yang melebihi ekspektasi.

Kemudian, saham Airbnb turun 1,7% meskipun perusahaan ini berhasil melampaui harapan pendapatan dalam kuartal terbarunya. Saham Nvidia naik hampir 2,5%, mendorong kapitalisasi pasar pembuat chip ini melampaui anggota ‘Magnificent 7’ lainnya, yaitu Alphabet.

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat, Intip Enam Saham Pilihan BNI Sekuritas IHSG Berpeluang Rebound, Lanjutkan Fase Bullish

Hal ini terjadi setelah saham Nvidia turun sekitar 0,2% pada Selasa (13/2) karena kenaikan imbal hasil obligasi menekan saham-saham teknologi.

Adapun, BNI Sekuritas memberikan enam saham pilihan yang bisa jadi pertimbangan investor:

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat, Intip Enam Saham Pilihan BNI Sekuritas IHSG Hari Ini Diprediksi Menguat, Saham MAPI hingga AVIA Bisa Dijadikan Koleksi
  1. BBRI: Spec Buy

Beli di 5950, cutloss jika break di bawah 5850.

Jika tidak break di bawah 5850, potensi naik dengan area jual di 6050- 6200 short term.

  1. BMRI: Spec Buy

Beli di 6950, cutloss jika break di bawah 6850.

Jika tidak break di bawah 6850, potensi naik dengan area jual di 7150- 7300 short term.

Halaman : 1 2

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.