Note

Mahfud Sebut Bisnis Sawit di Indonesia Dikuasai Segelintir Orang

· Views 30
Mahfud Sebut Bisnis Sawit di Indonesia Dikuasai Segelintir Orang
Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud Md/Foto: Pradita Utama
Jakarta

Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud Md mengungkap kenyataan industri sawit di Indonesia. Ia mengatakan lahan sawit hanya dikuasai segelintir orang.

"Jadi kalau melihat ketimpangan penguasaan tanah, bisnis sawit 39 (juta) hektare (ha), sementara hanya segelintir orang di bisnis sawit," ucap Mahfud di debat pemilihan presiden (pilpres) 2024 keempat yang terlaksana di JCC Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024).

Mahfud kemudian mengatakan, bahwa hal itu adalah ironi karena dari total 17 petani sawit di Indonesia, rata-rata hanya menguasai 0,5 ha lahan sawit. Oleh sebab itu untuk menciptakan keadilan, Mahfud mengatakan bahwa konsep reforma agraria perlu dilakukan. Konsep itu memiliki tiga pilar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pertama, legalisasi, kedua retribusi, dan ketiga pengembalian klaim tanah. Yang jadi persoalan, Mahfud mengatakan sampai saat ini belum ada satupun masyarakat yang memperoleh redistribusi lahan.

"Yang ada itu legalisasi, orang sudah punya (tanah) diberi sertifikat. Yang lain belum dapat," bebernya.

(ara/ara)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.