Note

KICK Amankan Temuan Barang Hilang di Kereta Cepat, Nilainya Capai Rp500 Juta

· Views 31

Pasardana.id - PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) mengungkap setelah resmi beroperasi secara komersial, banyak barang-barang masyarakat yang tertinggal di kereta cepat atau Whoosh

General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan jika dihitung, nilai barang-barang yang hilang di kereta cepat bisa mencapai Rp 500 juta.

Kata dia, sejak pertama kali dioperasikan, tercatat sudah sebanyak 582 barang yang tertinggal oleh penumpang di Stasiun maupun di dalam Whoosh. 

Barang yang tertinggal mulai dari laptop, handphone, uang tunai, perhiasan, aksesoris, koper, tas, alat makan dan minum, hingga dokumen pribadi seperti kartu identitas dan paspor.

"Secara keseluruhan nilai total barang-barang tersebut diperkirakan mencapai Rp500 juta. Sistem yang dibangun dan petugas yang profesional membuat pengembalian barang ke penumpang rata-rata hanya membutuhkan waktu lebih kurang 1 jam sejak dilaporkan, namun tentunya kami juga membutuhkan kerjasama dari penumpang agar segera melaporkan jika terdapat barang tertinggal," beber Eva dalam keterangannya, Senin (15/1).

Ditegaskan Eva, KCIC memastikan bahwa semua barang yang tertinggal yang diamankan oleh petugas akan disimpan pada lost and found yang ada di stasiun.

Dia bilang, melalui sistem lost and found yang dimiliki KCIC, SDM yang profesional, serta perangkat keamanan seperti CCTV di kereta dan di stasiun, barang tertinggal ini akan langsung diamankan petugas melalui proses pendataan dan penyimpanan pada sistem Lost and Found. 

Hal tersebut, kata dia, akan memudahkan proses pencarian dan pengembalian saat ada penumpang yang melaporkan barang tertinggal.

Tak hanya itu, KCIC juga memanfaatkan sistem pengamanan berupa perangkat CCTV yang telah tersebar di sejumlah titik baik di stasiun dan kereta, jika sewaktu-waktu dibutuhkan untuk proses penanganan barang tertinggal.

Bagi penumpang yang merasa ketinggalan barang, dapat menghubungi cskcic.id atau langsung bertemu petugas yang ada di stasiun maupun di kereta. Sampaikan deskripsi barang yang hilang, waktu kejadian, dan nomor tiket jika yang bersangkutan merupakan penumpang.

KCIC meyakinkan bahwa barang penumpang yang tertinggal dan ditemukan oleh petugas akan diamankan dan proses pengembalian akan dilakukan dalam waktu yang cepat. Seluruh petugas dilatih untuk menangani barang-barang yang tertinggal dengan hati-hati dan disimpan di ruangan yang aman serta dijaga dengan baik.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.