Note

Dear Investor, Tak Ada IPO BUMN di Kuartal I-2024

· Views 38
Dear Investor, Tak Ada IPO BUMN di Kuartal I-2024
Dear Investor, Tak Ada IPO BUMN di Kuartal I-2024 (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Mandiri Sekuritas memastikan tidak ada perusahaan pelat merah yang akan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada kuartal I-2024.

Namun ada beberapa BUMN yang berencana menggelar initial public offering (IPO) masih dalam tahap diskusi dengan Mandiri Sekuritas.

Baca Juga:
Dear Investor, Tak Ada IPO BUMN di Kuartal I-2024 Mixue hingga BUMN RI, Daftar IPO Paling Ditunggu di Asia pada 2024

“Kalau kuartal satu terus terang belum ada. Jadi kami melihatnya ada antara semester satu dan semester dua. Ini kami lagi lihat waktu yang paling bagus,” kata Direktur Utama Mandiri Sekuritas Oki Ramadhana di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) Jakarta, pada Selasa (9/1/2024). 

Oki menegaskan, belum adanya perusahaan BUMN yang melakukan IPO tidak berhubungan dengan akan berlangsungnya pemilihan umum atau pemilu 2024. 

Baca Juga:
Dear Investor, Tak Ada IPO BUMN di Kuartal I-2024 Beda Nasib Dua Saham IPO Awal 2024: ASLI ARB, CGAS Ditutup Ngegas

Berdasarkan historis, pemilu-pemilu sebelumnya dari 2015 dan 2019 tidak memberikan sentimen negatif kepada pasar modal dan investor. Oki optimistis pasar modal Indonesia tahun ini berjalan positif dan akan jauh lebih baik. 

“Kalau kami lihat seharusnya akan berjalan dengan baik ya. Kalau dilihat dari pemilu-pemilu sebelumnya nggak ada yang aneh-aneh ya,” tambah Oki.

Baca Juga:
Dear Investor, Tak Ada IPO BUMN di Kuartal I-2024 Kian Santang (RGAS) Habiskan Dana IPO Rp30,11 Miliar, Sisa Rp5 Miliar

Lebih lanjut, Oki menargetkan tahun ini dapat membawa perusahaan untuk IPO sebanyak-banyaknya. Sebelumnya pada 2023 lalu, Mandiri Sekuritas hanya membawa enam perusahaan IPO. 

Oki mengharapkan akan lebih banyak perusahaan yang melakukan IPO tahun ini, dalam rangka meningkatkan pertumbuhan pasar modal dengan maksimal.

Baca Juga:
Dear Investor, Tak Ada IPO BUMN di Kuartal I-2024 Dua Perusahaan Ini Sukses Jualan di RI tapi IPO di Hong Kong

Saat ditemui, Oki membeberkan jika tahun ini akan ada perusahaan BUMN yang mencatatkan sahamnya di BEI. Perusahaan tersebut berasal dari sektor natural resources.

Dalam kesempatan berbeda, Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna Setia mengungkapkan sebanyak delapan perusahaan dengan kategori aset skala besar atau di atas Rp250 miliar masuk dalam antrean pencatatan saham perdana di bursa pada tahun ini. 

Selain itu, terdapat 19 perusahaan dengan aset skala menengah atau mempunyai aset yang berkisar antara Rp50 miliar sampai Rp250 miliar. Lalu, sebanyak 2 perusahaan beraset kecil di bawah Rp50 miliar juga berada dalam pipeline IPO tahun ini. 

(DES)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.