Note

Harga Minyak Lanjut Reli Imbas Serangan Houthi di Laut Merah

· Views 50
Harga Minyak Lanjut Reli Imbas Serangan Houthi di Laut Merah
Harga Minyak Lanjut Reli Imbas Serangan Houthi di Laut Merah. (Foto: Freepik)

IDXChannel - Harga minyak mentah masih melanjutkan reli kenaikan pada perdagangan Rabu (20/12/2023). Minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) bertahan di kisaran USD74 per barel, naik 0,21 persen dan minyak mentah Brent naik 0,1 persen di sekitar USD79 per barel setelah naik selama dua hari berturut-turut.

Kenaikan harga minyak karena investor terus memantau perkembangan di Laut Merah di mana serangan Houthi terhadap kapal mengganggu perdagangan global dan memicu kekhawatiran geopolitik.

Baca Juga:
Harga Minyak Lanjut Reli Imbas Serangan Houthi di Laut Merah AS Ultimatum Houthi Hentikan Serangan di Laut Merah

Sebelumnya, dilaporkan bahwa kelompok militan Houthi Yaman melakukan serangan kapal tanker di Laut Merah, Timur Tengah.

Serangan kelompok Houthi di Laut Merah yang terjadi sejak akhir pekan lalu ini juga membuat para perusahaan migas khawatir terhadap keselamatan kapal-kapal pengirim minyak mereka.

Baca Juga:
Harga Minyak Lanjut Reli Imbas Serangan Houthi di Laut Merah Serangan Houthi Bikin Raksasa Migas Jauhi Laut Merah, Harga Minyak Aman?

Salah satunya adalah raksasa migas asal Inggris, BP yang mengumumkan pada Senin (18/12/2023) bahwa mereka akan mengalihkan sementara kapal tankernya menjauh dari Laut Merah.

Tak hanya BP, perusahaan energi Norwegia, Equinor juga memilih untuk mengubah rute jalur kapalnya di wilayah tersebut, tetapi belum membuat keputusan mengenai aktivitas di masa depan.

Baca Juga:
Harga Minyak Lanjut Reli Imbas Serangan Houthi di Laut Merah Jalur Perdagangan Laut Merah Diserang Milisi Houthi, Terusan Suez Bisa Rugi Rp11,53 Triliun

Kelompok kapal tanker minyak Frontline mengatakan kepada Reuters bahwa pihaknya akan menghindari jalur melalui Laut Merah dalam waktu dekat.

Sebelumnya, raksasa pelayaran MSC, Hapag-Lloyd, CMA CGM dan Maersk juga telah mengumumkan penangguhan perjalanan melalui Laut Merah karena ancaman drone. Ini berarti terputusnya akses utama antara Eropa dan Asia melalui Timur Tengah dan Afrika Utara.

Kapal pengangkut bahan bakar Maersk memilih menghindari wilayah tersebut namun berpotensi membuat kebutuhan bahan bakar membengkak hingga ribuan mil.

Maersk mengatakan pada Kamis (14/12) bahwa kapal pengangkut bahan bakarnya dapat melewati Laut Merah untuk menghindari potensi bahaya. Jika perusahaan memilih untuk melewati Laut Merah, maka akan melewati Terusan Suez. Namun, mereka memilih menambah jarak ribuan mil dalam perjalanan mereka.

Kondisi ini membuat harga minyak mentah sempat mencapai titik tertinggi dalam dua minggu. Minyak mentah Brent naik 1,8 persen pada hari Senin (18/12/2023) dan mencapai USD78 per barel, sementara harga minyak WTI mencapai USD72 per barel.

Pada Selasa, pemerintah Amerika Serikat meluncurkan satuan tugas untuk menjaga perdagangan Laut Merah, sementara Houthi bersumpah untuk menentang misi angkatan laut yang dipimpin AS dan terus menargetkan pengiriman Laut Merah.

Di tempat lain, AS dilaporkan membeli 2,1 juta barel minyak mentah untuk pengiriman pada bulan Februari 2024 di tengah upaya berkelanjutan untuk mengisi kembali Cadangan Minyak Strategis negara Paman Sam.

Sementara itu, data industri menunjukkan persediaan minyak mentah AS naik hampir 1 juta barel pada minggu lalu meskipun ada perkiraan penurunan 2,23 juta barel. Para analis memperingatkan bahwa produksi minyak AS terus meningkat, dengan ekspor minyak AS menyamai total produksi Arab Saudi atau Rusia. (ADF)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.