Note

IHSG Awal Pekan Diprediksi Kembali Menguat, Cek 9 Rekomendasi Saham Berikut

· Views 14
IHSG diprediksi kembali menguat pada perdagangan awal pekan, Senin (18/12/2023). (Foto: Dok. MPI)

JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG pekan depan, Senin (18/12/2023), diprediksi kembali menguat. Pergerakan indeks saham akan berada di kisaran 7.002-7.231.

CEO PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya mengatakan, jelang rilis data perekonomian pada pekan ini IHSG masih terlihat terus bertahan pada rentang konsolidasi. Terdapat potensi kenaikan yang masih terlihat cukup besar hingga akhir tahun 2023.

"Tentunya didukung salah satu faktor rilis suku bunga yang diperkirakan masih akan mencerminkan kondisi kestabilan perekonomian dalam negeri,” ujar William dalam risetnya, Minggu (17/12/2023).

Sebelumnya, IHSG mencatatkan penguatan dalam perdagangan sepekan atau periode 11-15 Desember 2023. Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks saham menguat 0,44 persen menjadi berada pada posisi 7.190,988 dari 7.159,598 pada pekan lalu.

Rata-rata nilai transaksi harian saham selama sepekan meningkat sebesar 6,21 persen menjadi Rp14,99 triliun dari Rp14,12 triliun pada sepekan yang lalu. 

Kemudian, peningkatan tersebut diikuti pula oleh kenaikan pada kapitalisasi pasar bursa yaitu sebesar 0,54 persen menjadi Rp11,54 triliun dari Rp11,47 triliun pada pekan sebelumnya.

Saham-saham rekomendasi yang dapat jadi pilihan diantaranya:
- UNVR
- PWON
- BBCA
- JSMR
- TLKM
- HMSP
- KLBF
- ASRI
- EXCL

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.