Note

IPO Sinergi Multi (SMLE), Perkuat Posisi sebagai Distributor Bahan Baku Kosmetika

· Views 51
IPO Sinergi Multi (SMLE), Perkuat Posisi sebagai Distributor Bahan Baku Kosmetika
IPO Sinergi Multi (SMLE), Perkuat Posisi sebagai Distributor Bahan Baku Kosmetika (FOTO:Dok Ist)

IDXChannel - PT Sinergi Multi Lestarindo Tbk (SMLE) merupakan perusahaan yang terkemuka di Indonesia dalam perdagangan bahan kimia khusus untuk bahan baku kosmetika, makanan dan minuman, dan kimia industri.

SMLE didirikan dengan komitmen terhadap pelayanan yang berkualitas tinggi, inovasi, dan fokus pada kepuasan pelanggan. Saat ini SMLE telah dipercaya menjadi mitra strategis bagi berbagai industri di Indonesia.

Sebagai distributor bahan baku khusus (specialty chemical), Perseroan menjadi hulu atau awal dalam proses bisnis dari berbagai industri. Perseroan berfokus menjadi distributor bahan baku khusus (specialty chemical) yaitu jenis bahan kimia yang dirancang untuk tujuan dan aplikasi tertentu dalam sejumlah industri tertentu, diantaranya produk kosmetika, makanan dan minuman, kimia industri.

Dalam siaran pers Jumat (15/12/2023), produk ini dapat mencakup berbagai zat kimia, seperti bahan aditif, surfaktan, polimer, pewarna, dan bahan baku khusus lainnya yang memiliki karakteristik unik untuk aplikasi tertentu.

Kemampuan SMLE dalam menjadi pemain kunci di industri tidak lepas dari kemampuannya memberikan layanan terbaik bagi para pelanggannya.

Saat ini sekitar lebih dari 1.200 pelanggan SMLE tersebar di berbagai sektor industri (multi sektoral) mulai dari makanan dan kosmetika, makanan dan minuman, kimia industri. Dengan pengalaman lebih dari 10 tahun, SMLE memiliki daya tahan terhadap risiko pasar khususnya yang bersifat sektoral.

Dengan portofolio bisnis yang kuat, SMLE telah memainkan peran utama dalam memenuhi kebutuhan bahan kimia khusus untuk berbagai sektor industri. Perseroan berkomitmen untuk terus melakukan inovasi dan pengembangan produk dengan standar Advanced Lab Good Laboratory Practice_ untuk memenuhi spesifikasi permintaan pelanggan serta menjaga kualitas produk dan kepuasan pelanggan dengan penerapan Good Warehouse Practice.


Setelah berhasil mengukuhkan posisinya sebagai salah satu pemain penting dalam industri perdagangan bahan baku khusus di Indonesia, Perseroan berencana mengembangkan bisnisnya dengan menambah gudang bahan baku, peralatan lab, dan juga pembelian bahan baku guna meningkatkan posisi pasar dan prospek pertumbuhan jangka panjang Perseroan.

Sebagai salah satu langkah nyata mendukung pengembangan tersebut, SMLE pada tahun ini akan melaksanakan Penawaran Umum Saham Perdana Saham atau IPO, dan saat ini telah resmi memulai masa Penawaran Awal (bookbuilding) pada 15 - 22 Desember 2023.

Berdasarkan informasi yang tertuang dalam Prospektus, Perseroan menawarkan sebanyak-banyaknya 465.625.000 saham baru atau setara dengan 20% dari modal disetor setelah IPO yang ditawarkan pada rentang harga sebesar Rp175,- s.d Rp190,- per saham, dengan target dana yang terkumpul sebesar sebanyak-banyaknya Rp88.468.750.000,-

Sebagian besar dana hasil IPO tersebut rencananya akan digunakan untuk modal kerja yaitu pembelian bahan baku yang akan digunakan pada unit bisnis food ingredients, personal care & cosmetics ingredients, serta industrial chemical, kemudian juga akan digunakan untuk pembelian gudang yang akan membantu rencana pengembangan bisnis Perseron.

Selain itu, dana hasil IPO juga akan digunakan untuk pengembangan lab Research & Development Perseroan, sehingga dapat menghasilkan formulasi dan prototipe yang lebih cepat dan variatif untuk menunjang permintaan dari masing-masing pelanggan terkait spesifikasi bahan baku yang dibutuhkan.

Bersamaan dengan IPO ini, SMLE juga menerbitkan sebanyak 232 juta Waran Seri I dengan rasio setiap pemegang 2 saham baru berhak memperoleh 1 Waran Seri I dengan harga pelaksanaan sebesar Rp200,- s.d Rp210 per saham.

Siu Min, selaku Direktur Utama Perseroan mengatakan bahwa dengan IPO, Perseroan semakin mampu berinvestasi dalam inisiatif keberlanjutan yang telah dirumuskan selama ini dan menjalin kemitraan strategis yang lebih besar, serta ekspansi market yang lebih luas dalam bisnis specialty chemical.

Langkah ini diarahkan untuk meningkatkan posisi pasar dan prospek pertumbuhan jangka panjang Perseroan.

"Kami sangat antusias menyambut IPO ini sebagai momentum kunci bagi Perseroan, untuk memperkuat posisi Perseroan di pasar. Inovasi produk yang semakin terbuka lebar menjadi landasan kami untuk memberikan nilai tambah kepada pelanggan kami,” ungkap Siu Min dalam rilis.

Dalam proses IPO ini, SMLE secara resmi telah menunjuk PT MNC Sekuritas sebagai Penjamin Pelaksana Emisi Efek (underwriter).

Direktur Investment Banking MNC Sekuritas Hary Herdiyanto mengatakan bahwa kemampuan Perseroan mencetak pertumbuhan usaha yang tinggi di masa lalu dan masih besarnya potensi pertumbuhan di masa mendatang menjadi salah satu nilai tambah dan kekuatan Perseroan.

Hary berharap IPO ini dapat menjadi booster bagi Perseroan untuk mengakselerasi pertumbuhannya lebih cepat dan lebih baik di masa mendatang.


(SAN)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.