Note

Amar Bank (AMAR) Optimistis Tumbuh hingga Akhir 2023, Cetak Peningkatan Laba di Kuartal III

· Views 76
Amar Bank (AMAR) Optimistis Tumbuh hingga Akhir 2023, Cetak Peningkatan Laba di Kuartal III
Amar Bank (AMAR) Optimistis Tumbuh hingga Akhir 2023, Cetak Peningkatan Laba di Kuartal III. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - PT Bank Amar Indonesia Tbk atau Amar Bank (AMAR), mencatat laporan kinerja yang optimal pada kuartal III 2023. Bank digital yang melayani segmen ritel dan UMKM itu meraup laba bersih sebesar Rp 162,1 miliar, tumbuh 193,8% secara tahunan (year-on-year).

Vishal Tulsian, Presiden Direktur Bank Amar, mengatakan Amar Bank mencatat pendapatan operasional sebesar Rp 932,6 miliar pada kuartal III 2023, menandai peningkatan yang substansial sebesar 36,6% year-on-year. “Peningkatan ini didorong oleh pertumbuhan pendapatan bunga bersih dan pendapatan non-bunga yang konsisten, serta pengelolaan biaya yang optimal. Selain itu, strategi penyaluran kredit yang lebih prudent turut berperan penting pada peningkatan profitabilitas,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (7/11/2023).

Baca Juga:
Amar Bank (AMAR) Optimistis Tumbuh hingga Akhir 2023, Cetak Peningkatan Laba di Kuartal III Belum Puas, Tolaram Group Kembali Borong Saham Bank Amar (AMAR) Rp5,7 Miliar

AMAR tetap berkomitmen dalam mendukung segmen UMKM yang memberikan kontribusi 53% dari total kredit. Memahami akan pentingnya peran UMKM dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional, terutama melalui kontribusinya yang signifikan terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) negara, dukungan ini merupakan cerminan dari kebanggaan Amar Bank menjadi bagian dari kisah pertumbuhan UMKM.

Komitmen Amar Bank dalam menjalankan responsible banking juga tercermin dalam keberhasilan mempertahankan dana pihak ketiga (DPK) pada tingkat yang stabil dan memuaskan. Current Account and Saving Account (CASA) berkontribusi 24% dari total DPK dengan jumlah mencapai Rp 826 miliar. Seiring dengan bertumbuhnya jumlah nasabah, Amar Bank berfokus untuk terus memperkuat posisi CASA.

Baca Juga:
Amar Bank (AMAR) Optimistis Tumbuh hingga Akhir 2023, Cetak Peningkatan Laba di Kuartal III Bank Amar Luncurkan Fitur Tabungan Brankas di Aplikasi Amar Bank

David Wirawan, Senior Vice President Finance Amar Bank menyoroti tingkat Rasio Kecukupan Modal (Capital Adequacy Ratio/CAR) yang sehat sebesar 124,5% hingga kuartal III 2023. “CAR yang kuat ini dapat menjaga stabilitas sistem keuangan secara keseluruhan, sekaligus memberi ruang untuk mendorong ekspansi pasar. Kami optimis dapat terus meningkatkan volume penyaluran pinjaman yang lebih besar dengan tetap mengedepankan inovasi produk berbasis teknologi, serta terus mempertahankan asas kehati-hatian,” kata David.

Halaman : 1 2

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.