Note

Laba Solusi Sinergi (WIFI) Melesat 73 Persen jadi Rp23,7 Miliar di Kuartal III-2023

· Views 60
Laba Solusi Sinergi (WIFI) Melesat 73 Persen jadi Rp23,7 Miliar di Kuartal III-2023
Laba Solusi Sinergi (WIFI) Melesat 73 Persen jadi Rp23,7 Miliar di Kuartal III-2023 (FOTO:Dok WIFI)

IDXChannel - PT Solusi Sinergi Digital Tbk (WIFI) sepanjang triwulan III 2023 mencatat pertumbuhan laba yang meningkat secara signifikan sebesar 73,07% dari sebelumnya Rp13,70 miliar pada triwulan 3 2022 menjadi sebesar Rp23,72 miliar.

Adapun pendapatan bersih juga bertumbuh sebesar 24,12% dari Rp304,59 miliar pada Triwulan 3 2022 menjadi Rp378,08 miliar pada Triwulan 3 2023.

"Diikuti dengan total Aset yang meningkat 8,68% secara  Year To Date dari Rp1,40 triliun pada akhir tahun 2022 menjadi Rp1,52 Triliun pada Triwulan 3 2023," kata Direktur Utama Surge Yune Marketatmo dalam rilis Sabtu (4/11/2023).

Peningkatan juga diikuti oleh meningkatnya Ekuitas Perusahaan, yang meningkat sebesar 3,92% secara Year To Date dari Rp612,72 miliar pada akhir tahun 2022 menjadi Rp636,74 miliar pada Triwulan 3 2023.

Kinerja Perseroan yang meningkat signifikan ini ditopang oleh 2 segmen bisnis utama Perseroan yaitu segmen telekomunikasi dan segmen bisnis periklanan. Segmen bisnis telekomunikasi Perseroan tumbuh 1.224% (12,2 kali lipat) dari Rp5,24 miliar pada triwulan 3 2022 menjadi Rp69,3 miliar pada triwulan 3 pada 2023.

Sementara pada segmen periklanan, perseroan mencatatkan pertumbuhan sebesar 281% dari Rp66,28 miliar pada triwulan 3 2022 bertumbuh menjadi Rp252,7 miliar pada triwulan 3 tahun 2023. 

Pertumbuhan ini tidak lepas dari strategi bisnis perusahaan yang terarah dan terukur, yang terus memberi pondasi kuat bagi perusahaan untuk berinovasi dan mengembangkan segmen bisnis di masa yang akan datang. Kedepan, Perseroan akan terus berfokus pada pengembangan bisnis infrastruktur konektivitas yang akan menjadi motor pertumbuhan Perseroan ke depan.

Memposisikan diri sebagai Neutral Carrier Provider, Perseroan terus menjalin berbagai kolaborasi dengan berbagai pelaku di Industri Telekomunikasi baik lokal maupun global dalam memberikan layanan terbaik bagi para klien.

"Keberhasilan Surge dalam meningkatkan kinerja bisnisnya tidak lepas dari kerja keras seluruh tim, kami berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan kami dan berfokus dalam pengembangan bisnis di masa datang," urainya.

Dengan terus mengembangkan infrastruktur konektivitas, perseroan yakin dapat menjawab tantangan bisnis dan mencapai pertumbuhan yang lebih tinggi pada jangka panjang.

"Kami berterima kasih kepada seluruh pelanggan, mitra, dan karyawan yang telah menjadi bagian penting dari pertumbuhan ini. Kami berharap dapat terus memberikan layanan yang berkualitas tinggi dan terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan dan harapan pelanggan," tandasnya.


(SAN)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.