Note

Kembangkan Pasar Modal Nasional, OJK Minta Komite Audit Ambil Peran Ini

· Views 50
Kembangkan Pasar Modal Nasional, OJK Minta Komite Audit Ambil Peran Ini
Kembangkan Pasar Modal Nasional, OJK Minta Komite Audit Ambil Peran Ini (foto: MNC Media)

IDXChannel - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menegaskan pentingnya peran Komite Audit dalam ekosistem pasar modal dan juga perekonomian nasional secara keseluruhan.

Hal tersebut disampaikan dalam Konferensi Nasional Komite Audit 2023, yang diselenggarakan oleh Ikatan Komite Audit Indonesia (IKAI), di Jakarta, Kamis (19/10/2023).

Menurut Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Inarno Djajadi, keberadaan Komite Audit berkontribusi besar terhadap pengembangan tata kelola dalam manajemen sebuah emiten.

"Peran Komite Audit sangat penting bagi investor, yaitu untuk memastikan bahwa laporan keuangan yang disampaikan (emiten) adalah informasi yang benar dan dapat dipercaya," ujar Inarno, dalam sambutannya.

Keberadaan laporan keuangan yang terpercaya dan dapat dipertanggungjawabkan tersebut, menurut Inarno, merupakan fondasi kuat dalam mengembangkan industri pasar modal nasional yang kredibel dan berkualitas.

Karenanya, Inarno berharap IKAI dapat menjaga dan bahkan meningkatkan kontribusi dan peran Komite Audit sebagai bentuk upaya bersama dalam pengembangan industri pasar modal Indonesia.

Selain Inarno, turut hadir juga dalam Konferensi Nasional Komite Audit 2023, yaitu Sekretaris Kementerian BUMN, Rabin Indrajad Hattari.

Dalam sambutannya, Rabin menyebut bahwa penerapan tata kelola yang baik dapat membuka akses permodalan yang juga lebih baik, dan tenaga kerja lebih luas.

"Serta tentu kesempatan berkembang di pasar domestik dan internasional yang juga terbuka jauh lebih lebar," ujar Rabin.

Pada penyelenggaraan kali ini, Konferensi Nasional Komite Audit mengangkat tema Mengawal Keberlanjutan dan Pertumbuhan Perseroan Melalui Pengawasan dan Pengendalian Risiko.

Fokus Konferensi Nasional ini adalah membahas peran kunci Komite Audit terutama dalam mengawal keberlanjutan dan pertumbuhan perseroan, serta untuk memberikan gambaran mengenai keterkaitan antara keberlanjutan dan pertumbuhan dengan pengendalian risiko.

Dalam kesempatan yang sama, IKAI juga meluncurkan Buku Pedoman Komite Audit sebagai panduan terbaru yang diharapkan dapat memperkuat peran Komite Audit dalam pengawasan risiko. 

"Dengan adanya Komite Audit, manajemen BUMN dan komisaris juga terbantu, sehingga diharapkan akan terjadi sustainability perseroan. Semangat itu yang terus kita gaungkan," ujar Ketua Dewan Pengurus IKAI, Chandra M. Hamzah. (TSA)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.