Note

Saham Dua Emiten Erick Thohir Melesat di Tengah Kabar Bakal Jadi Cawapres

· Views 68
Saham Dua Emiten Erick Thohir Melesat di Tengah Kabar Bakal Jadi Cawapres
Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: Aulia Damayanti/detikcom
Jakarta

Dua saham perusahaan milik Menteri BUMN Erick Thohir yakni PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) dan PT Mahaka Media Tbk (ABBA) melesat pagi ini. Melesatnya saham perusahaan sejalan dengan munculnya rumor jika Erick Thohir bakal menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) mendampingi bakal capres Prabowo.

Sebagaimana diketahui, dari tiga bakal capres hanya Prabowo Subianto yang belum mengumumkan bakal cawapres.

Dikutip dari RTI, Kamis (19/10/2023), saham MARI bertengger pada level Rp 125 per saham, naik Rp 19 (17,92%) pada pukul 09.02. Saham tersebut dibuka pada level Rp 116 dan kemudian bergerak antara level Rp 110 hingga Rp 126 per saham.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Volume saham yang ditransaksikan sebanyak 160,54 juta saham dengan nilai transaksi Rp 19,18 miliar. Pagi ini, saham MARI ditransaksikan sebanyak 3.546 kali.

Saham ABBA juga terbang tinggi. Pagi ini, saham tersebut berada di level Rp 87 atau naik Rp 7 (8,75%). Saham ABBA dibuka pada level Rp 87, lalu bergerak di antara level Rp 84 sampai Rp 88.

Volume saham ABBA yang ditransaksikan sebanyak 21,73 juta saham dengan nilai Rp 1,86 miliar. Saham ABBA ditransaksikan sebanyak 412 kali.

Dikutip dari detikNews, surat keterangan (suket) tidak pernah sebagai terpidana dikeluarkan oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Selain untuk Ganjar Pranowo, Muhaimin Iskandar, dan Anies Baswedan, ternyata PN Jaksel juga mengeluarkan suket untuk Erick Thohir hingga Yusril Ihza Mahendra.

"Iya, Mas. Kami sudah membuat surat dimaksud," kata pejabat Humas PN Jaksel, Djuyamto, kepada wartawan, Rabu (18/10).

"Ada Pak Ganjar, Pak Erick, Pak Yusril, Pak Anies, Pak Muhaimin," ucap Djuyamto.

Selain suket tak pernah dipidana, Erick Thohir rupanya juga mengajukan penerbitan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) ke Baintelkam Polri. Karo Penmas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan permohonan penerbitan tersebut diajukan pada Selasa (17/10) kemarin.

"Jadi saya tanyakan (Baintelkam), Stafnya yang bersangkutan yang mengajukan SKCK. (Diterbitkan) Kemarin," ujar Ramadhan kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (18/10).

Namun, Ramadhan belum mengetahui lebih detail alasan permohonan penerbitan yang dilakukan Erick Thohir. Adapun SKCK telah diambil oleh staff Erick.

Saksikan Live Detik Pagi:

Simak juga 'Khofifah Masuk Bursa Cawapres Prabowo, Zulhas: PAN Ya Erick Thohir':

[Gambas:Video 20detik]



(acd/das)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.