Note

POOL Tunggu Izin Jual Perusahaan Sekuritas Kepada Investor Hong Kong

· Views 40

Pasardana.id - PT Pool Advistas Indonesia Tbk (IDX: POOL) sedang menunggu restu Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terkait penjualan salah satu anak usaha dibidang perantara perdagangan efek, yakni PT Pool Advista Sekuritas sebagai salah satu cara keluar dari kemelut kelangsung usaha.

Direktur Utama POOL, Marhaendra menerangkan, perseroan telah menandatangani perjanjian jual beli saham bersyarat atau CSPA atas sahamnya pada Pool Advista Sekuritas dengan perusahaan sekuritas asal Hongkong selaku pembeli.

“OJK telah melakukan uji kelayakan dan kepatutan kepada calon pembeli itu. Saat ini sedang menunggu keputusan,” tulis dia sebagai jawaban atas pertanyaan regulator bursa terkait kondisi terkini POOL, Jumat (13/10/2023).

Ia melanjutkan, Pool Advista Sekuritas juga telah mengajukan pengaktifkan kembali SPAB (Surat Persetujuan Anggota Bursa) kepada Bursa Efek Indonesia (BEI).

Dia juga menjelaskan, POOL dalam kondisi kurang baik karena keterbatasan dana operasional, terlebih Akuntan Publik mencap opini tidak menyatakan pendapat atau disclaimer atas laporan keuangan terakhir karena kelangssungan usaha 3 anak usaha yakni asuransi jiwa yang telah dijual, aset manajemen dan sekuritas.

Ia merinci, Pool Aset Manajemen tengah menjalani proses hukum terkait kasus Korupsi di lingkungan Asuransi pelat merah Jiwasraya dan ASABRI.

Pool Aset Manajemen hanya mengelola dana kelolan yang ada saja. Tapi masih membukukan laba walau kecil.

Sedangkan anak usaha POOL bidang pembiayaan, tulis dia, Pool Advistas Finance mengalami penurunan pembiayaan dan merugi.

Apalagi adanya masalah deposito senilai Rp13,5 miliar yang digelapkan oleh oknum Bank Victoria Syariah. Bank itu telah melaporkan pengelapan dana itu kepada Kepolisian.

Ia menuliskan, penyumbang terbesar kepada pendapatan perseroan datang dari anak usaha perseroan yang bergerak dibidang properti, yakni Arkaz Mandiri Pratama.

Anak usaha itu tengah mengembangkan perumahan subsidi pada lahan seluas 11 hektar di Subang.

Sampai semester I 2023, anak usaha ini membukukan laba dengan ROE 5,25 persen.

 

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.