Note

Sempat Menguat, Rupiah Hari Ini Ditutup Stagnan

· Views 46
Sempat Menguat, Rupiah Hari Ini Ditutup Stagnan
Sempat Menguat, Rupiah Hari Ini Ditutup Stagnan (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Nilai tukar (kurs) rupiah ditutup stagnan pada perdagangan Kamis (12/10/2023) setelah sebelumnya menguat 15 poin ke level Rp15.699 dari di level Rp15.738.

Pengamat pasar uang Ibrahim Assuaibi mengatakan, dolar AS terpengaruh oleh pertemuan terakhir The Fed untuk mengerek suku bunga satu kali lagi.

"Meskipun demikian, risalah tersebut juga menunjukkan ketidakpastian seputar perekonomian sebagai hal yang mendukung perlu mengambil tindakan secara hati-hati dalam menentukan sejauh mana penguatan kebijakan tambahan yang mungkin tepat," tulis Ibrahim dalam risetnya, Kamis (12/10/2023).

Dari sentimen internal, Bank Dunia atau World Bank melihat Indonesia perlu melanjutkan menjaga stabilitas makroekonomi untuk tetap dilirik oleh para investor yang cenderung wait and see menjelang Pemilu dan Pilpres 2024.  

"Tugas Indonesia saat ini harus fokus menjaga stabilitas kebijakan makroekonomi baik fiskal dan moneter saat ini tidak diperlukan untuk mendorong ekspansi siklikal karena ekonomi sudah tumbuh di level 5 persen, sehingga fokus kebijakan makro adalah terus menjaga stabilitas," kata Ibrahim.

Saat ini pun pemerintah bersama Bank Indonesia (BI) berhasil menjaga inflasi di level yang terkendali, seiring dengan suku bunga acuan yang terus dipertahankan pada level 5,75 persen sejak Januari 2023.  

Menurutnya, hal yang menjadi kunci dalam menarik investor di tengah situasi ini adalah Indonesia harus melanjutkan reformasi struktural.

Misalnya, adanya omnibus law UU Cipta Kerja yang meningkatkan fleksibilitas pasar kerja hingga omnibus law sektor keuangan yang bertujuan untuk mendorong stabilitas serta akses dan inklusi sektor keuangan, salah satunya melalui Undang-undang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (UU HPP).

Reformasi struktural yang penting untuk memperdalam kapasitas sisi penawaran, bukan tentang pertumbuhan siklus, namun pertumbuhan struktural.

Selain itu,  pemerintah pun masih optimistis untuk menyerap investasi hingga menuju target Rp1.400 triliun sepanjang 2023.  Berdasarkan catatan Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), realisasi investasi sepanjang semester I-2023 mencapai Rp678,7 triliun atau 48,5 persen dari target.

Berdasarkan data diatas, mata uang rupiah yang stagnan hari ini untuk perdagangan besok diprediksi bergerak fluktuatif dan kemudian ditutup melemah di rentang Rp15.670 - Rp15.750.

(DES)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.