Note

Segini Jumbonya Pasar Minyak Mentah Dunia

· Views 65
Segini Jumbonya Pasar Minyak Mentah Dunia
Segini Jumbonya Pasar Minyak Mentah Dunia. (Foto: Freepik)

IDXChannel - Pasar minyak mentah dunia lebih besar dibandingkan dengan total gabungan sepuluh pasar logam teratas. Angkanya melampaui USD2 triliun dari segi nilai produksi pada 2022.

Meskipun perekonomian global bergantung pada banyak jenis komoditas, tidak ada satu pun komoditas yang dapat menandingi besarnya pasar minyak mentah.

Baca Juga:
Segini Jumbonya Pasar Minyak Mentah Dunia Impor Minyak Sawit India Anjlok 26 Persen pada September 2023

Selain menjadi sumber energi utama untuk transportasi, minyak bumi juga merupakan bahan mentah utama bagi berbagai industri lain seperti plastik, pupuk, kosmetik, dan obat-obatan. Akibatnya, pasar minyak fisik global sangat besar dan mempunyai pengaruh ekonomi dan geopolitik yang signifikan.

Berdasarkan data dari TradingEconomics dan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) yang dilansir dalam Visual Capitalist 2022, untuk menghitung ukuran pasar suatu komoditas, menggunakan harga terkini dikalikan dengan produksi global, Rabu (4/10).

Baca Juga:
Segini Jumbonya Pasar Minyak Mentah Dunia Harga CPO Kembali Terkoreksi, Pungutan Ekspor Minyak Sawit RI Malah Naik

Lalu, seberapa besar pasar minyak dunia?

Pada 2022, dunia memproduksi rata-rata 80,75 juta barel minyak per hari (termasuk kondensat). Hal ini menjadikan produksi minyak mentah tahunan sekitar 29,5 miliar barel, dengan ukuran pasar melebihi USD2 triliun atau senilai Rp31.200 triliun (kurs Rp15.600 per dolar) harga saat ini.

Baca Juga:
Segini Jumbonya Pasar Minyak Mentah Dunia India: Harga Minyak Tinggi Ancam Banyak Negara Berkembang

Segini Jumbonya Pasar Minyak Mentah Dunia

Gabungan ukuran pasar dari 10 pasar logam teratas berjumlah USD967 miliar, angka tersebut bahkan kurang dari setengah pasar minyak.

Hal ini mencerminkan besarnya konsumsi minyak global setiap tahunnya. Menarik untuk melihat bagaimana pasar minyak dan komoditas lainnya berkembang seiring dengan peralihan dunia menuju masa depan yang lebih berkelanjutan dan penghapusan bahan bakar fosil nantinya. (ADF)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.