Note

Komisi VI DPR Dukung Langkah PGEO Garap Proyek Energi Panas Bumi

· Views 112
Komisi VI DPR Dukung Langkah PGEO Garap Proyek Energi Panas Bumi

jpnn.com, JAKARTA - Kalangan DPR RI menyambut positif langkah PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) yang tengah fokus mengembangkan ketersedian energi bersih dan ramah lingkungan melalui proyek energi panas bumi.

Proyek tersebut didesign dalam kerangka menuju transisi energi dan keberlanjutan.

“Upaya PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) dalam menghadirkan diversifikasi sumber energi dan keberlanjutan di negara ini patut kita apresiasi dan diberikan dukungan yang memadai,” ujar Anggota Komisi VI DPR RI Darmadi Durianto saat jadi pembicara dalam diskusi bertema "Transisi Energi Bersih dan Keberlanjutan di Jakarta, Rabu (7/9/2023).

Baca Juga:
  • Selandia Baru-Indonesia Dorong Kerja Sama Pengembangan Energi Panas Bumi

Lebih lanjut, Darmadi juga meyakini PGEO mampu untuk menghadirkan ketersediaan energi bersih dan ramah lingkungan bagi bangsa dan negara ini.

"Kami meyakini PGEO sebagai pelaku utama dalam industri energi panas bumi di Indonesia, yang memiliki portofolio proyek yang luas dan beragam, tentu mereka mampu merealisasikan langkah itu," tegas Darmadi.

Selain itu, Darmadi juga mengatakan, jika dilihat dari sisi kemampuan teknologi dan struktur tim ahlinya, PGEO cukup mumpuni untuk menggarap proyek panas bumi .

Baca Juga:
  • RI-Turki Dorong Kerja Sama Pengembangan Energi Panas Bumi

“Dengan teknologi canggih dan tim ahli yang berpengalaman, mereka mengelola rantai nilai produksi energi panas bumi mulai dari eksplorasi hingga distribusi. Bukan sesuatu yang mustahil saya kira PGEO menggarap proyek energi panas bumi dengan dukungan teknologi dan tim ahli yang memadai," ujarnya.

Menurut Darmadi, keberlanjutan merupakan pilar penting dalam operasional PGEO. Dengan mengusung tema Energizing Green Future, PGEO menjunjung tinggi tanggung jawab lingkungan dan sosial dengan menerapkan praktik-praktik terbaik dalam pengelolaan proyek-proyek energi panas bumi.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.