Note

Gak Cuma Hemat di Kantong, Ini Keuntungan Beli Barang Bekas

· Views 23

Jakarta, IDN Times - Mungkin kamu punya kecenderungan untuk membeli barang-barang dalam keadaan baru, seperti pakaian, mainan, furnitur, dan lain sebagainya dengan mendatangi toko dan mengeluarkan uang dalam jumlah yang tidak sedikit.

Membeli barang baru tidak hanya menghabiskan lebih banyak uang, tetapi lingkungan juga membayar mahal untuk memproduksi barang-barang baru tersebut.

Jika kamu baru pertama kali membeli barang bekas dan tidak yakin apakah itu cocok untukmu, berikut keuntungan membeli barang bekas dikutip dari Hennepin.

Baca Juga: 5 Ide Dekorasi Dinding Simpel untuk Kamar, Bisa Pakai Barang Bekas!

1. Menghemat uang

Gak Cuma Hemat di Kantong, Ini Keuntungan Beli Barang BekasIlustrasi Uang. (IDN Times/Aditya Pratama)

Salah satu manfaat yang paling jelas dari membeli barang bekas adalah penghematan biaya. Kamu bisa mendapatkan barang bekas dengan harga hingga 50 persen lebih murah dibandingkan jika membeli barang baru.

Ketika berbelanja pakaian, furnitur, alat musik, atau apa saja, kamu dapat menemukan barang berkualitas dengan harga yang lebih murah daripada membeli dalam keadaan baru. Kamu juga dapat menemukan pakaian, sepatu, dompet, dan banyak lagi dengan harga yang lebih miring.

2. Membantu lingkungan dan melestarikan sumber daya alam

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

  • Keuntungan Indonesia dari Bangkrutnya Silicon Valley Bank
  • Bea Cukai Jadi Sorotan, Hadiah Piala Lomba Nyanyi Kena Pajak Rp4 Juta
  • Cek! Ini Daftar 13 Motor Listrik yang Disubsidi Rp7 Juta
Gak Cuma Hemat di Kantong, Ini Keuntungan Beli Barang BekasIlustrasi lingkungan (IDN Times/Mardya Shakti)

Ketika kamu berpikir tentang sumber daya yang digunakan untuk membuat produk baru, bukan hanya tenaga kerja dan bahan. Energi dan sumber daya alam juga digunakan untuk membuat kemasan yang biasanya menyertai produk baru.

Setiap produk yang diproduksi bertanggung jawab atas beberapa tingkat penipisan sumber daya alam. Entah itu menggali sumur minyak, menambang logam, menebang hutan, membudidayakan kapas, atau memompa air. Sebagai contoh, dibutuhkan rata-rata 1.800 galon air untuk membuat sebuah celana jeans.

Membeli barang bekas tidak hanya mengurangi jumlah sumber daya alam yang digunakan, tetapi juga mengurangi jumlah energi yang digunakan dan polusi yang dihasilkan. Seperti pestisida, pembakaran bahan bakar pada truk yang mengangkut barang, bahan kimia beracun, dan emisi karbon.

Terakhir, ketika kamu membeli barang bekas, kamu memberikan barang tersebut kehidupan kedua dan menyelamatkannya dari pembuangan. Terlalu sering orang berpikir tentang pengurangan dan daur ulang sampah dalam hal botol, kaleng, dan plastik, padahal kenyataannya lemari pakaian dan barang-barang rumah tangga lainnya merupakan kontributor besar terhadap sampah yang berakhir di tempat sampah.

Baca Juga: 10 Potret Barang Bekas Dirombak Jadi Jenis Baru, Ciamik!

3. Tidak meninggalkan limbah kemasan

Gak Cuma Hemat di Kantong, Ini Keuntungan Beli Barang Bekas(Ilustrasi sampah berserakan) Istimewa

Pernahkah kamu membeli barang baru, hanya untuk membawanya pulang dan mencoba membukanya, namun ada begitu banyak plastik yang harus kamu buka? Produk baru biasanya memiliki beberapa jenis kemasan yang terkait dengannya dan tidak semua bahan tersebut dapat didaur ulang.

Keuntungan membeli barang bekas adalah kamu tidak perlu membuang-buang sampah. Barang-barang yang kamu beli bekas tidak akan dilengkapi dengan semua kemasan yang tidak perlu yang biasanya dibuang begitu. Kamu bisa mulai menikmati barang baru kamu, tanpa kemasan.

Baca Artikel Selengkapnya

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.