Note

Jual Saham Tesla Rp 102 T, Elon Musk Jadi Beli Twitter?

· Views 25
Jual Saham Tesla Rp 102 T, Elon Musk Jadi Beli Twitter?
Foto: AP/Jae C. Hong
Jakarta

Orang terkaya di Dunia Elon Musk menjual saham Tesla senilai US$ 6,9 miliar atau setara Rp 102,12 triliun (kurs Rp 14.800). Dana itu disebut bisa membiayai pembelian Twitter jika dirinya kalah dalam sidang melawan Twitter.

Elon Musk mengatakan, penting menghindari situasi darurat jika Twitter memaksa dirinya menyelesaikan transaksi itu. Elon Musk pun memutuskan menjual saham Tesla.

Melansir dari Reuters, Rabu (10/8/2022), Bos Tesla itu membatalkan perjanjian pembelian Twitter senilai US$ 44 miliar. Terkait hal ini Twitter menggugat dirinya dan memaksanya menyelesaikan transaksi.

Twitter juga menolak klaim Elon Musk yang menyebut jika media sosial ini memberikan data menyesatkan soal jumlah akun spam. Kasus ini akan diselesaikan lewat jalur hukum dalam persidangan tanggal 17 Oktober nanti.

Menurut analis Wedbush Securities, Dan Ives, langkah yang diambil Elon Musk menunjukkan jika pembelian Twitter kemungkinan terwujud. Apalagi, dalam cuitan Elon Musk Selasa kemarin, ia mengatakan "ya" saat ditanya apakah dia sudah menjual saham Tesla.

Namun, Elon Musk mengatakan jika dirinya akan membeli saham Tesla lagi jika kesepakatan dengan Twitter batal.

Sebelumnya, Elon Musk telah menjual saham Tesla senilai US$ 8,5 miliar pada bulan April. Saat itu ia menyebut tidak ada rencana untuk menjual lagi saham perusahaan mobil listrik miliknya.

Tetapi banyak ahli yang menyarankan jika Elon Musk dipaksa menyelesaikan transaksi dengan Twitter, kemungkinan lebih banyak saham Tesla yang akan dijual.

Elon Musk menjual sekitar 7,92 juta saham antara 5 Agustus dan 9 Agustus. Berdasarkan perkiraan Reuters, dia sekarang memiliki 155,04 juta saham Tesla atau hanya di bawah 15%.

Penjualan terbaru membuat total penjualan saham Tesla oleh Elon Musk menjadi sekitar US$ 32 miliar dalam waktu kurang dari satu tahun.

Elon Musk juga sempat berkelakar bahwa ia dapat membuat platform media sosialnya sendiri. Ketika ditanya oleh pengguna Twitter apakah dia akan membuat platform media sosial jika batal membeli Twitter, Elon musk menjawab "X.com"



Simak Video "Elon Musk PHK Ratusan Karyawan Autopilot Tesla"
[Gambas:Video 20detik]
(zlf/zlf)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.