Note

EUR/USD: Dalam Penawaran Jual Di Sekitar Pertengahan 1,1900-an Pada Kekuatan Dolar AS dan Kekhawatiran Vaksin

· Views 95
  • EUR/USD memantul dari terendah intraday tetapi mempertahankan pullback hari sebelumnya dari puncak 4 Maret.
  • Kekhawatiran penundaan dalam pemulihan ekonomi diperbesar dengan berita terbaru vaksin yang suram, perselisihan AS-Rusia dan Tiongkok-Amerika juga membebani sentimen.
  • Imbal hasil obligasi Jerman10-tahun mengkonsolidasi penurunan terberat dalam tujuh pekan, imbal hasil Treasury AS pulih dari terendah satu bulan.
  • IHK Final Zona Euro, Indeks Sentimen Konsumen Michigan AS akan penting tetapi katalis risiko tetap menjadi pendorong utama.

EUR/USD mulai melemah di sekitar 1,1955 saat menjelang sesi Eropa hari ini. {asangan mata uang utama turun untuk 2 hari berturut-turut, turun 0,10% intraday pada saat ini.

Penurunan imbal hasil bund Jerman dari puncak satu bulan, dengan penurunan harian terbesar sejak awal Maret, memicu pullback dari puncak tujuh pekan dan menghentikan tren naik tiga hari pada hari Kamis. Langkah korektif mendapatkan dukungan ekstra dari meningkatnya kemungkinan penundaan blok dalam pemulihan ekonomi karena kekurangan vaksin virus Corona (COVID-19) adalah tantangan utama bagi Brussel.

Bloomberg mengeluarkan berita yang mengabarkan diperpanjangnya pelarangan penggunaan vaksin COVID Johnson & Johnson oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS pagi hari ini. Sementara berita tersebut mungkin berdampak kecil pada AS dan Inggris, karena stok vaksin yang cukup di tangan mereka, Reuters mengutip penundaan vaksinasi sebagai risiko terbesar bagi ekonomi Zona Euro.

Perlu disebutkan bahwa sanksi AS terhadap Rusia dan AS-Jepang terkait pertempuran dengan Tiongkok menambah suasana risk-off pasar dan membantu Indeks Dolar AS (DXY) untuk memperpanjang langkah pemulihan hari sebelumnya.

Di tengah permainan ini, S&P 500 Futures turun 0,16% dari tertinggi sepanjang masa yang dicapai pada hari sebelumnya sedangkan imbal hasil Treasury AS 10-tahun naik lebih dari lima basis poin (bp) menjadi 1,58% pada saat ini.

Pada hari Kamis, data inflasi Jerman yang kuat tidak dapat membantu mata uang regional karena penurunan perkiraan pertumbuhan Italia lainnya dan eskalasi kasus COVID di blok tersebut membebani EUR/USD. Yang juga menggoda penjual adalah data AS yang kuat dan kinerja Wall Street optimis yang digambarkan hari sebelumnya.

Selanjutnya, pembacaan akhir Indeks Harga Konsumen (IHK) Zona Euro bulan Maret, diharapkan akan mengkonfirmasi angka 1,3% YoY, dapat menghibur pedagang EUR/USD intraday tetapi data AS akan lebih penting untuk diikuti untuk arah baru. Selain itu, berita vaksin dan permainan ekonomi regional, di tengah dorongan untuk lebih banyak stimulus, juga akan menjadi kuncinya.

Baca: Pratinjau Konsumen Michigan AS April: Kebahagiaan Akan Segera Terjadi

Analisis teknis

Pullback hari Kamis dari area horizontal yang terdiri dari beberapa level yang terlihat sejak 2 Maret menggambarkan candlestick berubah bearish pada grafik harian EUR/USD, yang pada gilirannya menunjukkan keraguan para pedagang di bawah rintangan utama 1,2000. Namun, SMA 50-hari dan garis support 2,5 bulan, masing-masing di sekitar 1,1960 dan 1,1950, membuat penjual menjauh.

Level Teknis EUR/USD

Tinjauan
Harga terakhir hari ini 1.1957
Perubahan harian hari ini -10
Perubahan harian hari ini % -0.08
Pembukaan harian hari ini 1.1967
 
Tren
SMA 20 Harian 1.1849
SMA 50 Harian 1.1964
SMA 100 Harian 1.2058
SMA 200 Harian 1.191
 
Level
Tinggi Harian Sebelumnya 1.1993
Rendah Harian Sebelumnya 1.1956
Tinggi Mingguan Sebelumnya 1.1927
Rendah Mingguan Sebelumnya 1.1738
Tinggi Bulanan Sebelumnya 1.2113
Rendah Bulanan Sebelumnya 1.1704
Fibonacci Harian 38,2% 1.197
Fibonacci Harian 61,8% 1.1979
Pivot Point Harian S1 1.1951
Pivot Point Harian S2 1.1935
Pivot Point Harian S3 1.1914
Pivot Point Harian R1 1.1988
Pivot Point Harian R2 1.2009
Pivot Point Harian R3 1.2025

 

 

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.