Note

Bappebti Siapkan Aturan Aktivitas Robot Trading

· Views 1,218

Laporan Mingguan Pialang Berjangka

Bappebti Siapkan Aturan Aktivitas Robot Trading

Di Laporan Mingguan Pialang Berjangka, Anda dapat melihat orang berbicara tentang topik Pialang Berjangka, komplain, eksposur, dll. Kami meyakini laporan ini memberikan informasi yang Anda butuhkan; pada saat yang sama, laporan ini juga berisi beberapa klien yang populer dari Pialang Berjangka yang ingin berpartisipasi dengan memperhatikan aktivitasnya.

Halo teman-teman! Inilah hal-hal penting industri forex minggu ini:

1) Bappebti Siapkan Aturan Aktivitas Robot Trading

Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) tengah menyiapkan sejumlah peraturan terkait aktivitas robot trading seperti ketentuan berupa spesifikasi dan kriteria agar robot trading mempunyai transparansi algoritma, fitur cut loss, portofolio, hingga manual book. Kepala Biro Pembinaan dan Pengembangan Pasar Bappebti Tirta Karma Sanjaya mengatakan, robot trading merupakan alat bantu dalam perdagangan yang bisa memberikan monitoring pasar, kalkulasi peluang, hingga manajemen risiko. Tirta menambahkan, robot trading biasanya diandalkan dalam perdagangan berjangka komoditi seperti saham, emas, hingga foreign exchange (forex).

“Penggunaan robot trading diperkirakan akan terus berkembang menyasar investasi aset kripto (cryptocurrency) di Indonesia. Aktivitas kegiatan trading yang berjangka komoditi atau efek/saham harus mendapatkan izin dari Bappebti atau OJK, jika tidak ada dalam daftar dua lembaga tersebut maka layanan tersebut merupakan ilegal.” Kata Tirta pada Senin 01 Maret 2022.

2) JFX Mengumumkan 10 Pialang Multilateral Teraktif Februari 2022

Pada Tanggal 1 Maret 2022 Jakarta Futures Exhange (JFX) mengucapkan selamat dan terima kasih kepada para member tercinta yang telah aktif bertransaksi di bulan Februari 2022 dan berhasil mendapatkan peringkat “Top 10” dalam volume transaksi. Semoga kerja keras kita semakin mendukung kemajuan perekonomian Indonesia secara umum dan industri perdagangan berjangka secara khusus.

Berikut daftar 10 pialang multilateral teraktif per Februari 2022:

Ranking

Nama Pialang

1

Bestprofit Futures

2

Rifan Financindo Berjangka

3

Kontak Perkasa Futures

4

Equity World Futures

5

TPF

6

MAXCO

7

HFX

8

FINEX

9

DCFX

10

Solid Gold Berjangka

 

3) GKInvest Umumkan Pemenang GKInvest Year End Rewards

GKInvest menghadirkan program menarik kepada seluruh nasabah setianya. Kali ini, GKInvest menghadirkan Year rewards dengan hadiah utama Tesla Model 3 dan berbagai macam hadiah yang siap dimenangkan, diantaranya Toyota Fortuner, Vespa Motor, iMac M1, Lenovo Ideapad Slim i3, IPhone 13, Samsung Galaxy Z Flip 3, Playstation 5, IPad Mini Gen 5, Samsung Smart TV 43”, Fine Gold 5 Gr, dan e-Wallet. Periode pendaftaran dimulai dari tanggal 21 Oktober 2021 - 28 Februari 2022 dengan batas waktu klaim hingga 30 Agustus 2022. Program ini bertujuan untuk memberi apresiasi atas kesetiaan dan loyalitas nasabah GKInvest untuk bisa menyongsong Awal Tahun yang lebih baik.

Pada Program Year End Rewards periode 28 Februari - 1 Maret 2022 dimenangkan oleh Romeo Maxdevijce yang telah memenuhi persyaratan Lot 160 dalam durasi trading selama 2 (dua) bulan dan Robert Christian yang telah memenuhi persyaratan Lot 210 dalam durasi trading selama 2 bulan. Selamat telah berhasil mendapatkan hadiah Sony Playstation 5 dan Lenovo IdeaPad Slim dari Program GK Invest Year End Rewards.

4) PT Mentari Mulia Berjangka Umumkan Pembagian Dividen

Mentari Mulia Berjangka umumkan pembagian dividen 28 Februari - 04 Maret 2022 yang menurut data bursa, terdapat 4 saham yang melakukan pembayaran dividen, berikut rincian pembayarannya: Saham tersebut adalah The Goldman Sachs Group Inc, Nvidia Corp, Nike Inc, General Electric Company. Dividen akan disetorkan ke akun trading saat klien memegang posisi long (beli) dan akan dipotong dari akun trading jika klien memegang posisi short (jual). Dividen akan dihitung pada akhir tanggal perdagangan sebelum Tanggal Kadaluwarsa. Produk saham CFD Jerman akan dihitung dalam USD sesuai dengan nilai tukar EURUSD pasar saat ini. Produk saham CFD Hong Kong akan dihitung dalam USD sesuai dengan nilai tukar USDHKD pasar saat ini. Harap diperhatikan: Informasi yang dipublikasikan di atas adalah benar pada saat dipublikasikan dan dapat mengalami pembaruan dan perubahan tanpa pemberitahuan.

5) Ketua MPR RI Dorong Robot Trading Masuk Kategori Penasihat Berjangka

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mendorong digital trading atau robot trading masuk kategori penasihat perdagangan berjangka sebagaimana telah dilakukan oleh banyak negara yang menjadikan software digital trading sebagai expert advisor. Ia juga mendukung langkah Badan Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) untuk segera membuat peraturan hukum yang jelas mengenai hal tersebut sehingga masuk dalam kategori penasihat berjangka. Dengan begitu, keberadaan digital trading dapat secara legal digunakan untuk membantu masyarakat dalam berinvestasi. 

“Selain menyusun peraturan mengenai perdagangan digital trading sebagai barang/jasa yang diperjualbelikan, serta menyusun peraturan mengenai penggunaannya dalam perdagangan berjangka komoditi. Untuk itu kita juga mendorong lahirnya Asosiasi Digital Trading Indonesia (ADTI) untuk menjadi mitra kerja Bappebti dan Kementrian Perdagangan. Khususnya dalam memberikan edukasi terkait literasi kepada masyarakat, sekaligus menciptakan ekosistem usaha yang kondusif agar bisa menjamin kepastian hukum terkait keberadaan digital trading.” ujar Bamsoet pada Rabu 2 Maret 2022.

6) Pembentukan Bursa Kripto Tunggu Restu Presiden Jokowi

Kementrian Perdagangan (Kemendag) melalui Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) telah merampungkan semua aturan pembentukan bursa kripto, di mana harapannya kuartal I 2022 sudah bisa direalisasikan. Dalam pembentukan bursa kripto, Kepala Biro Pembinaan dan Pengembangan Pasar Bappebti Tirta Karma Senjaya mengatakan mengacu pada Peraturan Bappebti Nomor 8/2021 tentang Pedoman Penyelenggaraan Perdagangan Pasar Fisik di Bursa Berjangka nantinya pedagang kripto yang sudah terdaftar di Bappebti dapat masuk ke dalam bursa kripto. Sejauh ini sudah ada 16 pedagang yang terdaftar, nantinya otomatis akan masuk ke dalam bursa.

“Proses tinggal tunggu arahan Pak Menteri Perdagangan lapor presiden aja, semua kan harus dilaporkan dulu ke presiden,” Kata Tirta Karma Senjaya pada Senin 28 Februari 2022.

7) Aspebtindo Beberkan Alasan Iklan Investasi Bodong Bisa Marak di Media Sosial

Promosi atau iklan praktik investasi bodong seperti binary option dan robot trading marak beredar di berbagai kanal media sosial dan situs internet. Hal itu menjadi salah satu penyebab banyak masyarakat yang tertipu dan terjerumus ke dalam praktik mencurigakan tersebut. Ketua Asosiasi Perdagangan Berjangka Komoditi Indonesia (Aspebtindo) Udi Margo Utomo mengatakan, dengan praktik operasinya yang ilegal, investasi bodong dapat dengan mudah menggeruk dana masyarakat. Aspebtindo memutuskan untuk kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan terkait guna memperkuat promosi sekaligus edukasi ke masyarakat terkait perdagangan berjangka yang legal.

“Jadi sebenarnya mereka yang ilegal ini kuat di promosinya, karena faktor dia mendapatkan dana secara illegal dan mudah. Akhirnya mereka menguasai jagat internet.” tutur Udi.

8)  Bappebti Patok Pertumbuhan Moderat

Jumlah dan volume transaksi komoditas berjangka pada tahun ini diperkirakan menembus Rp200 triliun. Kepala Biro Pembinaan Pasar Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Tirta Karma Senjaya menjelaskan, transaksi kontrak berjangka pada 2021 mencapai 14,5 juta lot, naik 10,3% dari 2020 itu 13,2 juta lot. Melihat kinerja yang cukup baik sepanjang 2021, Bappebti mengharapkan target 2022 mencapai Rp200 triliun, ditambahkan dengan beberapa kontrak-kontrak yang diusulkan kepada Bappebti termasuk dari bursa berjangka seperti ICDX. 

“Harapannya juga akan menambah animo masyarakat termasuk ke depan juga nanti ada kontrak yang Micro Lot, yang dapat menyaring lebih banyak investor pemula karena tadinya kalau mau beli mahal 1 lot Rp2 juta, nanti bisa hanya 10.000, jadi bisa dapat lot lebih banyak,” terangnya pada Minggu 27 Februari 2022.

 

 

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.