Note

Bappebti Ingatkan Promosi Aset Investasi Ilegal Bisa Berujung Ancaman Pidana

· Views 387

Laporan Mingguan Pialang Berjangka

Bappebti Ingatkan Promosi Aset Investasi Ilegal Bisa Berujung Ancaman Pidana

Di Laporan Mingguan Pialang Berjangka, Anda dapat melihat orang berbicara tentang topik Pialang Berjangka, komplain, eksposur, dll. Kami meyakini laporan ini memberikan informasi yang Anda butuhkan; pada saat yang sama, laporan ini juga berisi beberapa klien yang populer dari Pialang Berjangka yang ingin berpartisipasi dengan memperhatikan aktivitasnya.

Halo teman-teman! Inilah hal-hal penting industri forex minggu ini:

1) Bappebti Ingatkan Promosi Aset Investasi Ilegal Bisa Berujung Ancaman Pidana

Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) mengimbau kepada masyarakat khususnya publik figur untuk memahami aturan perundang-undangan yang berlaku sebelum mempromosikan instrumen investasi, salah satunya kripto. Sebab, jika apa yang di promosikan terbukti ilegal, maka para artis tersebut juga bisa terjerat tindak pidana yang membantu aksi kejahatan, dalam hal ini penipuan. Berdasarkan penelusuran Satgas Waspada Investasi,dan Bappebti,  dinyatakan bahwa itu ilegal dan bisa terkena pasal 55 dan 56 KUHP.

"Teman-teman artis dari selebritas harus memahami dulu ya ketentuan-ketentuan Undang-undangnya seperti di bidang perdagangan berjangka, ada aturan Kementerian Perdagangan dan Bappebti, setidaknya dipahami dulu sebelum terlibat kegiatan-kegiatan itu," ujar Kepala Biro Peraturan Perundangan-undangan dan Penindakan Bappebti Alison Karorundak dalam media briefing virtual, dikutip Selasa (22/2/2022).

2) ICDX Kampanyekan Literasi Bursa Masa Kini Demi Mendorong Pertumbuhan Industri Perdagangan Berjangka

Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX) atau yang juga dikenal sebagai Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia (BKDI), Rabu (23/2), menggelar kampanye Bursa Masa Kini dengan tujuan memberikan pemahaman kepada publik mengenai industri perdagangan berjangka komoditi serta manfaatnya secara luas. CEO ICDX Lamon Rutten mengatakan kampanye Bursa Masa Kini menjadi bagian komitmen ICDX untuk mendorong pertumbuhan PBK di Indonesia. Pihak terkait seperti regulator, asosiasi, pialang maupun pedagangan turut berkolaborasi dalam kampanye ini. 

"Diharapkan semakin banyak masyarakat yang paham dan merasa aman bertransaksi di perdagangan berjangka komoditi, yang nantinya akan semakin mendorong pertumbuhan transaksi perdagangan berjangka komoditi serta pergerakan ekonomi negara," kata Lamon, Rabu (23/2).

3) PT Trijaya Pratama Meminta Masyarakat Tetap Cerdas dan Pintar Saat Memilih Trading

PT Trijaya Pratama, Iwan W Suherman sebagai Sales Director meminta masyarakat diminta tetap cerdas dan pintar dalam memilih usaha trading terkait bisnis trading forex di tahun 2022 ini menjadi salah satu incaran masyarakat untuk mendapatkan pendapatan tambahan serta maraknya kasus penipuan investasi bodong.

"Masyarakat diminta untuk lebih cermat serta berhati-hati dalam memilih broker untuk melakukan perdagangan di pasar forex. Selain terdaftar resmi di Bappebti, produk-produk trading yang ditawarkan memiliki banyak pilihan," kata Iwan dalam pernyataannya, Senin (21/2/2022).

4) PT Agrodana Futures Kembali Mengadakan AgrodanaSUPERPrize di Tahun 2022

PT Agrodana Futures mengadakan AgrodanaSUPERPrize di awal tahun 2022 ini, yang berlaku bagi semua nasabah yang membuka rekening Forex, Index, CFD, 1-pip Spread dan Mini Account. Bagi nasabah yang membuka akun mendapatkan berbagai keuntungan hingga berkesempatan mendapatkan hadiah mulai dari Logam Mulia hingga Toyota Camry. Program akan berakhir setiap 12 (dua belas) bulan sejak pembukaan rekening dengan cut off akhir bulan berjalan ke-12, dan pencapaian point akan dihitung.

5) HSB Umumkan Pemenang Lucky Trader Periode 11 Februari 2022

PT Hanson Semesta Berjangka (HSB) menawarkan bonus menarik bagi para trader dengan berkesempatan untuk ikut undian Lucky Trader yang beruntung di setiap minggunya. Caranya trader hanya membuat akun dan deposit untuk dapat berpatisipasi dalam undian Lucky Trader untuk mendapatkan bonus dan hadiah ekstra lainnya. Pada undian Lucky Trader periode 11 Februari 2022 dimenangkan oleh Bapak Tito Firman.

“Alhamdulillah, minggu ini saya menang bonus undian dari Lucky Trader sebesar $3468 atau senilai dengan 41.6 Juta Rupiah. Jujur saja saya kaget dan bercampur senang, terima kasih HSB Investasi dan sukses selalu” ujar Bapak Tito selaku pemenang minggu ini.

6) Topgrowth Meraih Penghargaan “The Best Broker of The Month No 1” dari ICDX pada Januari 2022

PT Topgrowth Futures dengan bangga menginformasikan bahwa berhasil menjadi “The Best Broker of The Month No 1” dari Bursa Berjangka Komoditi ICDX pada bulan Januari 2022. ICDX Award merupakan ajang paling bergengsi untuk memberikan penghargaan serta apresiasi kepada Perusahaan Pialang Berjangka yang memiliki kinerja terbaik di pasar komoditi Indonesia. Dari sekian banyak pialang yang ada di Indonesia, PT Topgrowth Futures dapat memberikan bukti nyata bahwa menjadi pilihan terbaik bagi para nasabah. Pengumuman ini disampaikan oleh Topgrowth di sosial medianya pada tanggal 15 Februari 2022 .

Tentunya, prestasi ini kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan seluruh mitra dan nasabah Topgrowth Futures yang selalu memberikan dukungan sehingga menjadi “The Best Broker of The Month ICDX di Indonesia.

7) DCFX Meluncurkan Program Membership pada Tahun 2022

Perusahaan Pialang Berjangka Indonesia, PT Deu Calion Futures (DCFX) membuka layanan program Membership untuk para klien yang telah tergabung dalam DCFX. Level Membership terdiri dari Premium, Diamond, dan Chairman. Program Membership ini merupakan sebuah inovasi perusahaan untuk memberikan layanan yang lebih baik untuk para traders. Semakin tinggi level membership maka akan mendapatkan akses manfaat yang lebih baik.

8) DIDIMAX Keluarkan Program Baru Bertajuk “DIDIMAX PRO REWARD 2022”

PT Didi Max Berjangka mengeluarkan program baru bertajuk “DIDIMAX PRO REWARD 2022” yang berlangsung mulai awal tahun 202, yang sudah bisa dinikmati dengan cara yang sangat mudah. Sebagai syarat, hanya perlu melakukan minimal deposit $10.000 sejak program reward ini dimulai. Program ini berlaku untuk seluruh jenis produk yang diperdagangkan oleh Didimax Berjangka. 

9) Mentari Mulia Berjangka Umumkan Pembagian Dividen Periode 21  – 25 Feb 2022

Mentari Mulia umumkan pembagian dividen 21 – 25 Februari 2022 yang menurut data bursa, terdapat 1 saham yang melakukan pembayaran dividen, berikut rincian pembayarannya: Saham tersebut adalah Mcdonald’s Corp. Dividen akan disetorkan ke akun trading saat klien memegang posisi long (beli) dan akan dipotong dari akun trading jika klien memegang posisi short (jual). Dividen akan dihitung pada akhir tanggal perdagangan sebelum Tanggal Kadaluwarsa. Produk saham CFD Jerman akan dihitung dalam USD sesuai dengan nilai tukar EURUSD pasar saat ini. Produk saham CFD Hong Kong akan dihitung dalam USD sesuai dengan nilai tukar USDHKD pasar saat ini. Harap diperhatikan: Informasi yang dipublikasikan di atas adalah benar pada saat dipublikasikan dan dapat mengalami pembaruan dan perubahan tanpa pemberitahuan.

10) Pembatasan Kegiatan Operasional PT MRG Mega Berjangka Demi Pencegahan Covid-19

Pemerintah kembali memperpanjang status pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Level 3 di Jakarta. Guna menekan angka penyebaran virus corona (Covid-19) dan menghindari penyebaran dan kontak fisik serta pencegahan Covid-19, PT. MRG Mega Berjangka memberlakukan Work Form Home (WFH) pada beberapa pegawai (Karyawan/Karyawati). Sehubungan dengan hal tersebut maka proses pembukaan akun nasabah dilakukan pada hari yang sama, proses top up dan withdrawal tetap berjalan seperti biasa, dan untuk unit pengaduan nasabah dapat menghubungi melalui Customer Care WhatsApp atau Email. Bisa juga melalui Sistem Pengaduan Online BAPPETI pada halaman resmi pengaduan BAPPEBTI. 

 

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

nice 👍👍👍

-THE END-