IDXChannel - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencabut suspensi delapan saham di Pasar Reguler dan Pasar Tunai pada Selasa (6/1/2025).
Kedelapan saham tersebut adalah PT Logindo Samudramakmur Tbk (LEAD), PT Intraco Penta Tbk (INTA), PT Yelooo Integra Datanet Tbk (YELO), PT Soechi Lines Tbk (SOCI), PT Capitol Nusantara Indonesia Tbk (CANI), PT Djasa Ubersakti Tbk (PTDU), PT Esta Multi Usaha Tbk (ESTA), PT Humpuss Maritim Internasional Tbk (HUMI) dan waran seri I-nya (HUMI-W).
Harga Naik Tak Wajar, Lima Saham Ini Disuspensi Sekaligus "Dengan ini diumumkan bahwa suspensi atas perdagangan saham LEAD, INTA, YELO, SOCI, CANI, PTDU, ESTA, HUMI, dan HUMI-W dibuka kembali mulai sesi I tanggal 6 Januari 2026," tulis pengumuman Bursa, Selasa (6/1/2026).
Dari delapan saham yang dibuka, lima di antaranya pindah ke papan pemantauan khusus dan diperdagangkan dengan skema full-call auction (FCA).
BEI Suspensi Saham SOCI, Ini Tanggapan Manajemen Soechi LinesKelimanya adalah INTA, CANI, PTDU, ESTA, YELO dan sebelumnya telah disuspensi lebih dari satu hari Bursa berturut-turut.
Reprinted from Idxchannel,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The views expressed are solely those of the author and do not represent the official position of Followme. Followme does not take responsibility for the accuracy, completeness, or reliability of the information provided and is not liable for any actions taken based on the content, unless explicitly stated in writing.

Leave Your Message Now