IDXChannel - Manuver investasi keluarga Hashim Djojohadikusumo di pasar modal kian agresif. Setelah mengakuisisi PT Solusi Sinergi Digital Tbk (WIFI) dan mendorong lonjakan harganya sepanjang 2025, keluarga ini kini merambah sektor aset digital kripto dan properti.
Teranyar, PT Arsari Nusa Investama, bagian dari Arsari Group, resmi masuk sebagai pemegang saham PT Indokripto Koin Semesta Tbk (COIN), dikutip dari siaran pers Rabu (10/12/2025).
Hashim Sebut RI Berpotensi Jadi Negara Super Power di Bidang CCSArsari Group, perusahaan investasi multisektor yang dipimpin Hashim Djojohadikusumo, belum mengungkapkan nilai maupun total saham yang diakuisisi.
“Kami melihat COIN memiliki fondasi kuat serta ekosistem yang lengkap dan paling siap untuk menjadi katalis dalam membangun dan mengembangkan industri aset digital nasional, termasuk aset kripto dengan mengedepankan tata kelola yang baik,” ujar Wakil Direktur Utama dan Direktur Operasional Arsari Group, Aryo P S Djojohadikusumo dalam keterbukaan informasi BEI, Rabu (10/12/2025).
Rahayu Saraswati Bakal Jadi Mitra Strategis Trinland (TRIN)Aryo menjelaskan, masuknya Arsari Grup lantaran memiliki visi yang sejalan dengan COIN beserta entitas anaknya, PT Central Finansial X (CFX) dan PT Kustodian Koin Indonesia (ICC) yang sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Reprinted from Idxchannel,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The views expressed are solely those of the author and do not represent the official position of Followme. Followme does not take responsibility for the accuracy, completeness, or reliability of the information provided and is not liable for any actions taken based on the content, unless explicitly stated in writing.

Leave Your Message Now