WIKA Kantongi Kontrak Bangun Sekolah Rakyat Senilai Rp1,94 Triliun

avatar
· Views 2,310
WIKA Kantongi Kontrak Bangun Sekolah Rakyat Senilai Rp1,94 Triliun
WIKA Kantongi Kontrak Bangun Sekolah Rakyat Senilai Rp1,94 Triliun (Foto: iNews Media Group)

IDXChannel - PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) mengantongi kontrak pembangunan Sekolah Rakyat senilai Rp1,94 triliun di delapan kabupaten yang tersebar di Jawa Tengah dan Aceh.

Rinciannya lima kabupaten di Jawa Tengah dengan nilai Rp1,16 triliun, serta tiga kabupaten di Provinsi Aceh senilai Rp782,29 miliar. 

Baca Juga:
WIKA Kantongi Kontrak Bangun Sekolah Rakyat Senilai Rp1,94 Triliun WIKA Kerahkan Alat Berat Bantu Penanganan Banjir dan Longsor di Tiga Provinsi Sumatera

Direktur Utama WIKA, Agung Budi Waskito menjelaskan, proyek Sekolah Rakyat mencakup pembangunan fasilitas pendidikan terpadu di Jawa Tengah meliputi Kabupaten Banyumas, Cilacap, Brebes, Temanggung, dan Wonosobo, serta di tiga titik strategis di Provinsi Aceh, yaitu Aceh Besar, Bireuen, dan Lhokseumawe. 

WIKA melaksanakan pembangunan secara menyeluruh mulai dari pekerjaan persiapan, struktur, arsitektur, MEP, hingga penyediaan furnitur, mencakup ruang kelas, laboratorium, perpustakaan, ruang kegiatan, area olahraga, serta asrama lengkap dengan sarana penunjang seperti ruang makan, toilet dan shower, kantin, perlengkapan sekolah, dan tempat ibadah. 

Baca Juga:
WIKA Kantongi Kontrak Bangun Sekolah Rakyat Senilai Rp1,94 Triliun WIKA Targetkan Seksi 2 Tol Serang-Panimbang Beroperasi Oktober 2026

Selain akses fisik, sekolah juga dirancang menyediakan layanan pendukung perkembangan siswa, termasuk pemeriksaan kesehatan gratis, pendampingan guru, program pengembangan bakat, serta pembentukan karakter dan kemandirian.

Halaman : 1 2

Disclaimer: The views expressed are solely those of the author and do not represent the official position of Followme. Followme does not take responsibility for the accuracy, completeness, or reliability of the information provided and is not liable for any actions taken based on the content, unless explicitly stated in writing.

Like this article? Show your appreciation by sending a tip to the author.
Reply 0

Leave Your Message Now

  • tradingContest