Tok, MPM Group (MPMX) Hapus 76 Juta Saham Treasuri

avatar
· Views 70
Tok, MPM Group (MPMX) Hapus 76 Juta Saham Treasuri
T Mitra Pinasthika Utama Tbk (MPMX) menghapus saham hasil pembelian kembali (buyback) alias saham treasuri. (Foto: Dok. MPM Group)

IDXChannel - PT Mitra Pinasthika Utama Tbk (MPMX) menghapus saham hasil pembelian kembali (buyback) alias saham treasuri. Jumlah saham yang dicoret oleh perseroan mencapai 76 juta.

Angka tersebut setara 91,5 persen dari total saham treasuri yang disimpan. Di samping itu, jumlah tersebut setara 1,7 persen dari total modal ditempatkan dan disetor perseroan.

Baca Juga:
Tok, MPM Group (MPMX) Hapus 76 Juta Saham Treasuri MPMX Tebar Dividen Jumbo, Cek Tanggal Cum Date-nya

Penghapusan saham treasuri itu diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada 27 Mei 2025.

"Menyetujui pengalihan sebagian saham hasil kembali (saham treasuri) dengan cara ditarik kembali melalui pengurangan modal ditempatkan dan disetor perseroan, yaitu sebanyak 76 juta saham," kata manajemen MPM Group dalam Risalah RUPST dikutip Jumat (30/5/2025).

Baca Juga:
Tok, MPM Group (MPMX) Hapus 76 Juta Saham Treasuri Mitra Pinasthika (MPMX) Bagi-Bagi Dividen Rp525,6 Miliar

Dengan penarikan tersebut, maka total modal ditempatkan dan disetor MPMX berkurang menjadi Rp2,19 triliun dari Rp2,23 triliun. Selain itu, jumlah saham beredar ikut berkurang menjadi sekitar 4,39 miliar saham.

Halaman : 1 2

Disclaimer: The views expressed are solely those of the author and do not represent the official position of Followme. Followme does not take responsibility for the accuracy, completeness, or reliability of the information provided and is not liable for any actions taken based on the content, unless explicitly stated in writing.

Like this article? Show your appreciation by sending a tip to the author.
Reply 0

Leave Your Message Now

  • tradingContest