Cetak Laba Rp 15,56 Triliun pada Kuartal I 2023, Saham BBRI Terbang

avatar
· 阅读量 39
Cetak Laba Rp 15,56 Triliun pada Kuartal I 2023, Saham BBRI Terbang

jpnn.com, JAKARTA - PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dalam mencatatkan laba secara konsolidasian sebesar Rp 15,56 triliun hingga akhir kuartal I 2023.

Keberlanjutan pencapaian cemerlang itu direspons positif oleh investor dan diikuti dengan kenaikan signifikan saham BRI (BBRI).

Saham BBRI ditutup naik Rp 125 (2,49 persen) pada level Rp 5.150,- atau menyentuh level tertinggi sepanjang masa (all time high) pada penutupan perdagangan saham Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis (27/4).

Baca Juga:
  • Fundamental Bisnis Tahan Banting, BBRI Optimistis Saham Sentuh Level Rp 5.000

Kenaikan harga BBRI tersebut membuat kapitalisasi pasar menjadi Rp 772,72 triliun dan mengindikasikan kepercayaan investor terhadap BRI terus meningkat meskipun di tengah risiko perekonomian global yang masih menantang.

Direktur Utama BRI Sunarso mengungkapkan bahwa di tengah gejolak perekonomian global, pada 3 bulan pertama pada 2023, BRI dapat melanjutkan kinerja positifnya.

Perbankan BUMN itu mencatatkan laba secara konsolidasian (BRI Group) sebesar Rp 15,56 triliun atau tumbuh 27,37 persen year on year (yoy).

Baca Juga:
  • Saham BBRI Diproyeksi Sentuh Level 5.000

Kenaikan laba tersebut diiringi dengan pertumbuhan asset menjadi Rp 1.822,97 triliun atau tumbuh 10,46 persen yoy.

“Pencapaian tersebut tak lepas dari komitmen BRI yang mampu menciptakan value secara konsisten dengan fokus tumbuh pada segmen UMKM, dengan pengelolaan risiko yang baik. Di samping itu, BRI juga terus melanjutkan transformasi digital untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi, serta meningkatkan pelayanan kepada para nasabah,” ungkap Sunarso dalam paparan kinerja keuangan kuartal I 2023 pada Kamis (28/4)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.com

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest