Note

Laporan Berita Harian Industri - 24 Januari 2023

· Views 517

Laporan Berita Harian Industri - 24 Januari 2023

Berita Industri
1. Industri Dukung Inisiatif Bappebti Dirikan Bursa Kripto
Pelaku industri kripto mendukung inisiatif Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) yang akan meluncurkan bursa kripto di tahun 2023. Chief Executive Officer (CEO) Indodax Oscar Darmawan mengatakan, pihaknya mendukung penuh rencana pembentukan bursa kripto tersebut sebagai pengawas transaksi kripto di tanah air. Pihaknya berharap dengan dibentuknya bursa kripto di Indonesia, mampu menumbuhkan ekosistem kripto menjadi lebih tumbuh. Pengawasan diyakini akan lebih efektif dalam mengawasi perdagangan kripto karena semua yang terkait dengan aset tersebut lebih terbuka dan akuntabel serta terintegrasi. Bursa kripto juga diyakini akan bisa memberikan perlindungan kepada konsumen.
 
2. ICDX: Minyak Naik Terdorong Permintaan Tiongkok dan Sanksi Terhadap Rusia
Harga minyak mentah naik sedikit Terdorong pasar yang berfokus pada prospek pemulihan permintaan dari importir utama Tiongkok setelah melonggarkan pembatasan wilayah dan sanksi terhadap Rusia masih menjadi fokus pasar. Tim Research and Development ICDX mengatakan, dolar AS bergerak melemah di zona 101 ditengah ekspektasi Federal Reserve akan menerapkan kenaikan suku bunga kecil minggu depan meskipun tetap berkomitmen untuk menjinakkan inflasi. Di Amerika Serikat, Tim Research and Development ICDX menyebut, nilai minyak mentah sebagian besar telah menguat selama satu setengah minggu terakhir karena permintaan yang kuat untuk ekspor, bersamaan dengan konsumsi domestik yang lebih tinggi. Pada saat yang sama, Tim Research and Development ICDX menyebut, pelaku pasar masih berfokus pada larangan Uni Eropa terhadap impor minyak mentah Rusia yang mulai berlaku pada bulan Desember akan diperluas untuk mencakup bahan bakar olahan mulai 5 Februari. Menurut data dari Petroleum Planning and Analysis Cell, Impor minyak mentah untuk bulan tersebut naik 2,7% dari November menjadi 19,52 juta ton, secara tahunan, impor turun 0,7% di bulan Desember.
 
3. IBF Bidik Transaksi Pialang Hingga 1 Juta Lot di Jabar
PT International Business Futures (IBF) tahun ini membidik transaksi pialang hingga 1 juta lot. Menurut Direktur Utama PT International Business Futures (IBF), Ernawan, pangsa pasar Jawa Barat naiknya komoditi emas diperkirakan akan mendorong pertumbuhan investasi pasar saham.  Melihat potensi ini, IBF menargetkan menutup 2023 dengan total volume transaksi 1 juta lot dengan penambahan nasabah sebesar 52 persen. Menutup 2022, IBF mengalami kenaikan total volume transaksi sebesar 365.877,60 lot atau naik 98 persen dari tahun sebelumnya. Begitu pula jumlah nasabah mencapai 2.637 orang. Raihan tersebut membuat IBF masuk dalam sepuluh besar pialang bilateral teraktif di Indonesia setiap bulannya selama tahun 2022.
 
4. Labafx: Perdagangan Hari Ini, Harga Emas Dunia Diprediksi Melemah
Direktur PT.Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi memperkirakan harga emas dunia diperdagangkan melemah di rentang USD 1,918-USD 1,933 per troy ounce pada Selasa 24 Januari 2023. Menurut Ibrahim, selama diperdagangkan pada Senin harga emas naik sedikit mendekati level tertinggi sembilan bulan karena pasar menunggu lebih banyak data AS minggu ini untuk mengukur ekonomi negara paman sam itu menghadapi potensi resesi pada tahun 2023. Pertumbuhan diperkirakan melambat pada kuartal keempat dari kuartal ketiga, karena dampak kebijakan moneter yang lebih ketat mulai dirasakan oleh perekonomian.
Komplain Broker
1.  Setelah Pembaruan Aplikasi MIFX Justru Semakin Buruk?

Seorang pengguna broker MIFX menuturkan bahwa aplikasi MIFX setelah update semakin lamban, tidak hanya itu ketika ingin memasang stop loss (sl) justru aplikasi mengalami stagnan sehingga hanya memunculkan tampilan loading screen secara terus menerus padahal jaringan pengguna tersebut terhitung normal dan stabil. Pengguna tersebut juga menyarankan penarikan dana (withdraw) kalau bisa setiap hari 24 jam dan bisa melalui ovo, dana atau yang lainnya.

 

2. Minimal Deposit Broker MIFX Terbilang Besar, Memang Iya?!

Seorang pengguna di broker MIFX mengatakan bahwa broker MIFX minimal depositnya terlalu besar, sehingga tidak semua orang mampu untuk melakukan perdagangan oleh karena itu ia menyarankan minimal depositnya sebesar 10 USD saja atau sekitar Rp. 150.000.

 

3. Koin Kripto di Platform Indodax Tidak Bergerak, Kok Bisa?!

Salah seorang pengguna platform jual beli kripto Indodax merasa dirugikan lantaran pergerakan kripto USDT/IDR yang ia beli tak kunjung bergerak, anehnya kripto yang tidak ia beli lancar-lancar saja pergerakan grafiknya. Pengguna tersebut juga sudah memastikan di platform kripto lainnya, pada platform lainnya pergerakan USDT/IDR bergerak lancar-lancar saja. Apakah ini permainan Indodax membuat pengguna merugi?

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

👍
👍

-THE END-