Note

Korban Robot Trading Net89 Minta Bantuan Jokowi, Regulator Diminta Buat Kebijakan Berpihak ke Masyarakat

· Views 162
Korban Robot Trading Net89 Minta Bantuan Jokowi, Regulator Diminta Buat Kebijakan Berpihak ke Masyarakat

Hallo Sobat Traders! 


Ratusan korban robot trading Net89 membentuk wadah perjuangan bernama GEMPUR Net89 sebagai bentuk protes untuk meminta mengembalikan dana investasi mereka. Inisiator Gerakan Maju Perjuangan Uang Rakyat Member Net89 (Gempur Net89) BL Hadi mengaku sudah mengirim surat ke Presiden Joko Widodo terkait permasalahan ini.


Menurutnya, atensi Presiden Joko Widodo sangat dibutuhkan karena kasus ini merupakan pelanggaran kemanusiaan yang dilakukan PT Simbiotik Multitalenta Indonesia (PT SMI).


Adapun isi surat yang ditujukan kepada Presiden Joko Widodo sebagai berikut:


“Yang Terhormat Bapak Presiden, kami ingin melaporkan pelanggaran kemanusiaan kelas berat oleh PT SMI. Kami berharap pelanggaran-pelanggaran kemanusiaan oleh PT SMI yang berlarut-larut ini segera dihentikan untuk mengurangi dampak psikologis berupa stres, depresi akibat hilangnya harapan masa depan. Untuk mencegah dampak sosial besar harapan kami untuk dapat merasakan progres bantuan dari Bapak Presiden, terimakasih tak terhingga dari kami rakyat Indonesia, member Net 89.”


Dalam suratnya, terlihat Gempur Net89 meminta kepada Presiden Joko Widodo dapat membantu para korban program Withdraw All agar dipertanggungjawabkan sebaik-baiknya dan secepat-cepatnya oleh PT SMI. Gempur Net89 juga menegaskan penyelesaian dana yang disandera oleh PT SMI ini dapat mengurangi dampak ekonomi seperti merosotnya tingkat kehidupan, tergantung pendidikan anak dan jatuhnya kesejahteraan keluarga.


Hingga kini para korban tidak diberi kepastian yang pasti, para member hanya diming-imingi pengembalian dana tetapi tidak pernah diwujudkan. Seperti halnya dengan salah satu pengguna ini, Ia menurutkan kekesalannya terkait dengan skema WD yang memiliki proses sulit oleh Net89. 

Korban Robot Trading Net89 Minta Bantuan Jokowi, Regulator Diminta Buat Kebijakan Berpihak ke Masyarakat


Korban lainnya bernama Ana juga mengatakan program withdrawal atau tarik keseluruhan tak bisa dijalankan secara signifikan. Ana menegaskan para Member Net89 juga tengah mengumpulkan bukti-bukti untuk menempuh upaya jalur hukum.

 

“Kalau belum ada kejelasan juga kita akan menempuh jalur hukum,” terang Ana dilansir dari Tribun News.

 

Demikian berita mengenai Net89, semoga berita ini dapat bermanfaat untuk Anda.

 

Ikut akun KabarMe FOLLOWME untuk dapat lebih banyak konten dan update berita pilihan lainnya atau Anda bisa kunjungi topik Trading Resmi untuk mendapatkan tips-tips dalam memilih pialang lokal yang tepat. Jika Anda punya informasi lain mengenai konten ini, silakan berkomentar di bawah ini.

 

Sumber:

TribunNews

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

Nice
🙏

-THE END-