Note

Bappebti Minta Pialang Edukasi Masyarakat Perdagangan Berjangka

· Views 83

Bappebti Minta Pialang Edukasi Masyarakat Perdagangan Berjangka

Pejabat Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) meminta perusahaan pialang melakukan edukasi masyarakat agar memahami dan tertarik berinvestasi dalam perdagangan berjangka komoditi.

 Sekarang ini ada 65 perusahaan broker resmi perdagangan berjangka komoditi, pialang tersebut diminta untuk terus melakukan edukasi karena hingga kini masih banyak masyarakat yang tidak memahami perdagangan berjangka," kata Pemeriksa Perdagangan Berjangka Komoditi Ahli Utama Bappebti Kemendag, Sahudi di Palembang, Rabu.

Ketika meresmikan pengoperasian kantor cabang PT. Sentratama Investor Berjangka, Sahudi menjelaskandengan diresmikan kantor tersebut, di Kota Palembang terdapat enam perwakilan perusahaan pialang.

Bappebti Minta Pialang Edukasi Masyarakat Perdagangan Berjangka

Tim perusahaan pialang yang ada di Ibu kota Provinsi Sumsel ini diharapkan dapat bersaing secara sehat

dengan memberikan penjelasan yang baik dan benar kepada masyarakat yang akan diajak berinvestasi di perdagangan berjangka komoditi seperti forex, emas, dan komodit lainnya.

Kota Palembang dan daerah Sumsel lainnya memiliki potensi besar perdagangan berjangka komoditi, untuk itu perusahaan pialang untuk memanfaatkan potensi tersebut dengan sebaik-baiknya sehingga semakin banyak masyarakat tertarik menginvestasikan dananya.

Masyarakat yang berinvestasi di perdagangan berjangka komoditi masih didominasi kalangan dewasa ke atas padahal kelompok milenial merupakan pasar yang cukup bagus.

Untuk itu, kegiatan edukasi didorong menyasar kalangan milenial sehingga mereka bisa mengenal perdagangan berjangka komoditi sejak dini dan ketika sudah bekerja atau memiliki uang bisa menginvestasikan dananya ke perusahaan pialang yang dikenal dan dipercayainya, kata Ahli Utama Bappebti Kemendag itu.

Sementara Kepala Cabang Palembang PT. Sentratama Investor Berjangka, Danarto Nugroho menambahkan masyarakat yang menginvestasikan dananya meningkat selama pandemi COVID-19.

Untuk terus meningkatkan jumlah masyarakat yang tertarik menginvestasikan dananya di perdagangan berjangka komoditi, pihaknya berupaya melakukan sosialisasi dan edukasi mengenai investasi tersebut.

Keberadaan perusahaannya di Kota Palembang diharapkan bisa diterima masyarakat dengan baik dan mempercayakan dananya untuk diinvetasikan melalui PT. Sentratama Investor Berjangka.

Perusahaan pialang yang mendapatkan lisensi Bappebti ini menjadi salah satu broker resmi Indonesia dengan slogan cepat, mudah, dan menguntungkan serta menyediakan teknologi terbaik, broker asisten trading yang selalu siaga dan peluang investasi yang menguntungkan, kata Danarto.

Dicetak ulang dari Sumsel Antara News, hak cipta isi berita dimiliki oleh pemilik asli.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.