Note

Bahan Kimia Cair Tumpah ke Sungai, Warga Borong Air Minum Kemasan

· Views 21
Bahan kimia cair tumpah ke anak Sungai Delaware River, warga borong air minum kemasan untuk konsumsi dan masak. (Foto: inquirer)

PHILADELPHIA, iNews.id - Pemerintah Kota Philadephia menyarankan warganya untuk mempertimbangkan penggunaan air minum kemasan daripada air ledeng untuk konsumsi dan memasak. Pasalnya, bahan kimia cair tumpah ke anak Sungai Delaware River yang menjadi sumber air minum bagi 14 juta orang di empat negara bagian. 

Wakil Direktur Pelaksana Transportasi, Infrastruktur, dan Keberlanjutan Philadelphia, Michael Carroll pada konferensi pers Minggu (26/3/2023) pagi mengatakan, sebuah pipa pecah di pabrik kimia Trinseo, Jumat (24/3/2023) malam. Akibatnya, sekitar 30.662 liter larutan polimer akrilik yang larut dalam air mencemari Otter Creek di Bucks County, utara Philadelphia. 

"Kontaminan belum ditemukan dalam sistem air kami saat ini. Namun kami tidak dapat 100 persen yakin tidak akan ada jejak bahan kimia ini di air keran," katanya. 

Meski demikian, dia menjelaskan, paparan zat itu tingkat rendah tidak akan membahayakan kesehatan manusia.

Sayangnya, video di media sosial menunjukkan jaminan dari pejabat kota tidak banyak membantu mengatasi desakan untuk membeli air kemasan. Berita televisi lokal juga menunjukkan rekaman di mana penduduk memborong air kemasan pada Minggu sore.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.