Note

DPK Tembus Rp94,9 Triliun, Bank Jatim (BJTM) Kantongi Laba Rp815 Miliar

· Views 38
DPK Tembus Rp94,9 Triliun, Bank Jatim (BJTM) Kantongi Laba Rp815 Miliar
DPK Tembus Rp94,9 Triliun, Bank Jatim (BJTM) Kantongi Laba Rp815 Miliar (foto: MNC Media)

IDXChannel - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (BJTM) atau Bank Jatim mengumumkan keberhasilannya dalam mencatatkan pertumbuhan kinerja sebesar 14,08 persen di sepanjang semester I-2022 lalu. Dari kesuksesan tersebut, BJTM mengantongi laba bersih Rp815 miliar, atau tumbuh tipis sebesar 1,49n persen secara tahunan (year on year/yoy).

"Terima kasih kepada seluruh Jatimers (karyawan Bank Jatim) yang telah bekerja keras hingga kita bersama-sama bisa mencapai ulang tahun yang ke-61 di tahun ini. Semoga ke depan Bank Jarim bisa terus tumbuh dan mewujudkan impian menjadi BPD nomor satu di Indonesia," ujar Direktur Utama Bank Jatim, Busrul Iman, dalam keterangan resminya, Minggu (21/8/2022).

BACA JUGA:
Bank Jatim (BJTM) Perkuat Digitalisasi di Layanan Publik

Di momen ulang tahun kali ini, menurut Busrul, pihaknya sengaja memilih tagline HUT dengan tema 'Sat Set Wat Wet', dengan harapan sebagai dorongan perusahaan kepada seluruh karyawan untuk dapat lebih responsif dan tanggap dalam menyongsong perubahan yang cepat pada era digital saat ini.

Dengan semangat Sat Set Wat Wet itu, Busrul meminta seluruh insan Bank Jatim untuk berani bertransformasi dan keluar dari zona nyaman, sehingga mampu menciptakan inovasi yang dapat menunjang kinerja perusahaan secara keseluruhan.

BACA JUGA:
Kasus Kredit Fiktif Bank Jatim Rp60,2 M, Kejari Tanjung Perak Amankan Dua Orang

Dalam kesempatan yang sama, Busrul juga memamerkan keberhasilan BJTM yang terkonfirmasi dalam beberapa variabel, seperti Dana Pihak Ketiga (DPK) 16,41 persen (yoy) pada semester I-2022. yaitu sebesar Rp94,90 triliun.

Sedangkan dari sisi pembiayaan, BJTM juga mencatatkan pertumbuhan kredit yang positif, yaitu tumbuh sebesar 2,21 persen (yoy), atau sebesar Rp43,54 triliun.

BACA JUGA:
Jaga Pertumbuhan, Bank Jatim (BJTM) Kantongi Laba Bersih Rp815 M di Semester I-2022

"Pertumbuhan kinerja yang terus terjadi selama lima tahun terakhir ini juga menjadi motivasi kami untuk terus meningkatkan kinerja di masa mendatang, dan menjadi bukti bahwa kami dapat menjawab tantangan yang cukup berat beberapa tahun terakhir," tegas Busrul. (TSA)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.