Note

ITDC Terima PMN Rp 470 Miliar untuk Kembangkan Tana Mori NTT

· Views 11
ITDC Terima PMN Rp 470 Miliar untuk Kembangkan Tana Mori NTT
Seremoni Pemberian PMN 2021.

Suara.com - PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN pengembang dan pengelola kawasan pariwisata di Indonesia menerima penambahan Penyertaan Modal Negara (PMN) sebesar Rp 470 Miliar yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun 2021 untuk mengembangkan Tana Mori.

Pengembangan Tana Mori Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang merupakan satu dari 5 Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) dan termasuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) ini sendiri dilakukan guna mendukung kesiapan Tana Mori sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan side event Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 tahun 2022, ASEAN Summit pada tahun 2023 maupun event internasional lainnya.

Penambahan PMN ini ditandai dengan kegiatan seremoni Pemberian PMN 2021 yang digelar oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan RI di Benoa Cruise Terminal, Pelabuhan Benoa, Bali.

Selain PMN untuk ITDC, pada kegiatan ini juga dilakukan penyerahan PMN kepada PT Pelabuhan Indonesia (Persero)/Pelindo. Seremoni ini dihadiri oleh Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati, Direktur Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan Rionald Silaban, Deputi Bidang Keuangan dan Manajemen Risiko Kementerian BUMN Nawal Nely, Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer, Direktur Keuangan, Strategi dan Manajemen Risiko ITDC Nugdha Achadie, Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono dan tamu undangan lainnya.

Baca Juga: Nasabah Jiwasraya Bernafas Lega, IFG Life Mulai Ambil Alih Polis

Pada kesempatan tersebut, Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer dan Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono juga telah menandatangani komitmen untuk melaksanakan Key Performance Indicators/Indikator Kinerja Utama terkait dengan penambahan PMN tahun 2021. KPI PMN 2021 untuk ITDC tersebut antara lain realisasi pembangunan infrastruktur dasar, realisasi pembangunan fasilitas MICE, realisasi penyerapan dana PMN, penyerapan tenaga kerja dan aspek parameter keuangan.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, Pemerintah memberikan PMN yang berasal dari APBN 2021 kepada BUMN sebagai penguatan keuangan BUMN, karena harus melakukan beberapa misi atau langkah-langkah program pembangunan yang sangat penting.

"PMN merupakan tanggung jawab professional dari para Direksi dan pekerja BUMN sebagai tata kelola korporasi yang baik atau good corporate governance. Kementerian Keuangan sebagai an ultimate shareholder dan Kementerian BUMN sebagai proxy shareholder adalah sebagai guardian BUMN agar mampu men-deliver,” kata Sri Mulyani ditulis Senin (27/12/2021).

“Kami berterima kasih kepada Pemerintah atas kepercayaan yang diberikan kepada kami dalam mengembangkan destinasi unggulan baru ini. Penambahan PMN senilai Rp 470 Miliar akan semakin meningkatkan kapasitas dan kemampuan ITDC dalam pengembangan dan pembangunan kawasan pariwisata bertaraf internasional di Tana Mori, Labuan Bajo, NTT,” tutur Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer.

Adapun beberapa manfaat PMN bagi Pemerintah yaitu mendukung pemulihan ekonomi sektor pariwisata pasca pandemi Covid-19, mendukung pengembangan kawasan pariwisata baru di Indonesia, meningkatkan pendapatan daerah dan devisa bagi negara, menumbuhkembangkan industri pendukung kepariwisataan serta menambah penyerapan dan peningkatan kualitas tenaga kerja.

Baca Juga: Marshal WSBK Mandalika Diberi Sertifikat dan Honor 400 Ribu, Tetap Bersyukur

Lebih lanjut PMN diharapkan mampu meningkatan Produk Domestik Bruto per kapita wilayah Tana Mori, menambah potensi penyerapan tenaga kerja (perhotelan dalam Kawasan) sebesar 2.327 orang, tersedianya lapangan kerja tidak langsung sebanyak 75.045 lapangan kerja per tahun, dan meningkatkan usaha-usaha kreatif dan UMKM yang terkait dengan perkembangan usaha baik di dalam maupun di sekitar kawasan.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.