Note

Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini, Kamis 2 Desember 2021

· Views 32

Bisnis.com, JAKARTA - Nilai tukar rupiah diperkirakan masih cenderung melemah di hadapan dolar AS pada perdagangan Kamis (2/12/2021).

"Pada Kamis (2/12/2021), mata uang rupiah kemungkinan dibuka berfluktuatif, tetapi, ditutup melemah di rentang Rp14.330-Rp14.380 per dolar AS," papar Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi dalam publikasi risetnya.

Mata uang rupiah ditutup melemah 14,5 poin atau 0,10 persen ke level Rp14.346,5 per dolar AS pada Rabu (1/12/2021). Padahal, indeks dolar AS turun 0,04 persen ke level 95,954.

Rupiah melemah bersama mata uang Asia lainnya, yakni Yen Jepang yang turun 0,20 persen terhadap dolar AS, dolar Hong Kong yang turun 0,22 persen, peso Filipina yang turun 0,04 persen dan ringgit Malaysia yang turun 0,19 persen.

Ibrahim Assuaibi mengatakan, pelaku pasar mencerna tanda-tanda dari Ketua The Federal Reserve AS Jerome Powell, bahwa The Fed akan membahas penyelesaian pengurangan aset lebih cepat dari yang direncanakan.

"Powell mengatakan The Fed akan membahas apakah akan mengakhiri pengurangan aset beberapa bulan lebih awal dari yang dijadwalkan dalam pertemuannya di akhir bulan," kata Ibrahim.

Selain itu, sentimen juga datang dari Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO yang memperingatkan agar tidak memberlakukan larangan perjalanan menyeluruh, yang telah diterapkan oleh beberapa negara.

Dari dalam negeri, sentimen datang dari Badan Pusat Statistik yang mencatat Indeks Harga Konsumen (IHK) yang mengalami inflasi sebesar 0,37 persen secara bulanan pada November 2021.

Sementara, inflasi secara tahun berjalan dan tahunan, masing-masing sebesar 1,3 persen dan 1,75 persen. Realisasi inflasi ini merupakan yang tertinggi sepanjang 2021, baik secara bulanan dan tahunan.

Selain itu, data PMI Manufaktur di Indonesia masih berada di fase ekspansif selama tiga bulan berturut-turut. Sektor manufaktur melanjutkan pemulihan seiring penurunan kasus Covid-19, terutama varian Delta.

Purchasing Managers’ Index (PMI) Manufaktur Indonesia berada di level 53,9 pada November 2021, jauh lebih rendah dibandingkan yang tercatat di bulan Oktober 2021 yakni 57,2.

Simak pergerakan rupiah hari ini secara live.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.