Note

Yuan Hajar Dolar AS, Menguat Tertinggi Sejak Pertengahan 2021

· Views 644
Yuan Hajar Dolar AS, Menguat Tertinggi Sejak Pertengahan 2021

Kurs tengah yuan terhadap dolar AS didasarkan pada rata-rata tertimbang harga yang ditawarkan oleh pelaku pasar.

Suara.com - Bank sentral China, People's Bank of China (PBoC) merilis, nilai tukar yuan naik signifikan menembus level penting psikologis 6,4 per dolar AS. Nilai ini merupakan level tertinggi baru dalam empat bulan.

PBoC menetapkan kurs tengah di 6,3890 yuan per dolar AS sebelum pembukaan pasar, 179 basis poin atau 0,28 persen, lebih kuat dari sesi sebelumnya di 6,4069 yuan. Level ini adalah yang terkuat sejak 11 Juni.

Mengutip dari Reuters, pada pasar spot valuta asing China, yuan diperbolehkan naik atau turun sebesar 2,0 persen dari kurs tengahnya setiap hari perdagangan,menurut Sistem Perdagangan Valuta Asing China (CFETS).

Kurs tengah yuan terhadap dolar AS didasarkan pada rata-rata tertimbang harga yang ditawarkan oleh pelaku pasar sebelum pembukaan pasar uang antar bank pada setiap hari kerja.

Baca Juga: Harga Emas Dunia Kembali Bersinar Setelah Anjlok 3 Persen

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.